Rohidin Bocorkan Kriteria Calon Pendamping Pada Pilgub 2020

Jumat 29-11-2019,19:02 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Saat fit an proper test bersama Tim Penjaringan DPW Perindo Bengkulu, Incumbent Dr. H. Rohidin Mersyah membocorkan kriteria calon pendampingnya pada Pilkada 2020 mendatang. Di hadapan awak media, menginformasikan kriteria calon pendampingnya.

Yang jelas, lanjut Rohidin, sama-sama berusaha. Dimana dirinya juga tidak mematok syarat yang muluk-muluk. Hal itu diungkapkannya, di kantor DPW Partai besutan Hary Tanoesoedibjo, Jumat (29/11).

Diakui Rohidin, saat ini dirinya masih mencari sosok yang tepat. Sosok pendamping yang ideal menurut Rohidin, pokoknya yang niat baik untuk membangun Bengkulu. Kemudian tentu menjadi representatif bagi masyarakat, mengenal wilayah ada di Provinsi Bengkulu, serta memiliki dedikasi yang kuat untuk membangun Bengkulu.

\"Yang penting itu pendamping saya nanti memiliki visi dan misi yang sama, dan niat yang baik untuk membangun Bengkulu. Terkait pendamping ini, saya juga meminta masukan dari tokoh dan sesepuh daerah,\" ujar Politisi Golkar itu kepada Bengkuluekspress.com.

Ia menambahkan, penting dipahami bahwa kontestasi Pilkada, bukan sebuah kompetisi pertarungan. Tapi merupakan langkah mencari siapa sosok yang paling tepat untuk membangun Bengkulu.

\"Nah saya salah satu yang menawarkan diri sebagai sosok tersebut. Selebihnya masyarakat yang menilai. Sehingga nantinya lahir pemimpin yang benar-benar qualified,\" tegas Rohidin.

Terkait fit and proper test di Perindo, mantan Wakil Bupati BS itu mengatakan, berkomitmen terutama dalam pembangunan Provinsi Bengkulu, ketika diusung Partai Perindo yang memiliki 2 kursi di DPRD Provinsi Bengkulu. Selaku kandidat Cagub yang bakal menghadapi Pilkada serentak tahun 2020 mendatang, Ia sudah memiliki komitmen dengan Partai Perindo. Terutama dalam agenda pembangunan Provinsi Bengkulu kedepan. \"Maka itu saya berharap Partai Perindo bisa mengusung saya dalam Pilkada 2020,\" harap alumnus UGM itu.

Sementara itu, Ketua Tim Penjaringan Cagub dan Cawagub DPW Partai Perindo Provinsi, Drs. Gustianto menyampaikan, Rohhidin  merupakan kandidat pertama yang mengikuti tahapan fit and proper test. \"Ada 11 kandidat yang bakal mengikuti tahapan ini. Setelah rampung, barulah diputuskan 1 nama beserta pasangannya ke DPP untuk direkomendasikan,\" tutupnya.(HBN)

Tags :
Kategori :

Terkait