Wabup: PNS Harus Perbaiki Kinerja

Jumat 30-08-2019,15:30 WIB
Reporter : redaksi2
Editor : redaksi2

BENTENG, Bengkulu Ekspress - Pasca mutasi beberapa hari lalu, Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Benteng, Septi Peryadi STP mengingatkan kepada segenap Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk memperbaiki kinerja.

Pasalnya, kinerja PNS akan dilakukn penilaian setiap saat. Baik oleh pimpinan di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun laporan dari pihak luar.

\"Saya harap PNS bisa terus berbenah dan meningkatkan kinerja ke arah yang lebih baik,\" harap Wabup.

Salah satu yang menjadi perhatian serius saat ini adalah kedisiplinan. Dari hasil pantauan, lanjut Wabup, beberapa PNS masih sering terlambat masuk kantor dengan berbagai alasan. Bahkan, ada pula yang masih bersantai di tepi jalan di Desa Nakau dengan alasan menunggu kendaraan yang bisa dinaiki untuk pergi ke kantor.

 

\"Setiap PNS memiliki kewajiban dan tanggung jawab untuk datang dan pulang secara tepat waktu. Harapan saya, PNS bisa menjunjung tinggi nilai disiplin,\" tegas Wabup.

Jika memang dikemudian hari masih ditemukan PNS yang membandel, sambung Wabup, tak menutup kemungkinan akan ada lagi mutasi susulan. \"Selain untuk penyegaran di lingkungan pekerjaan, mutasi jabatan bertujuan untuk memberikan motivasi serta peringatan kepada PNS agar menjadi lebih baik,\" tutup Wabup.(135)

Tags :
Kategori :

Terkait