LEBONG, Bengkulu Ekspress – Guna mempersiapkan pelaksanaan mutasi pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong, saat ini tim sedang menggodok nama-nama pejabat yang nantinya akan terkena mutasi dan segera akan disampaikan ke Bupati Lebong, H Rosjonsyah SIP MSi.
Diketahui, setidaknya ada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang kepala dinasnya masih dijabat pejabat pelaksana (Plt). Yaitu Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (Dinas PUPRP), Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) dan Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disprindagkop dan UKM). Ditambah jabatan-jabatan Kepala Bidang, Kepala Seksi (Kasi) serta beberapa jabatan yang lainnya, karena ditinggal pejabat lama yang terkena mutasi.
Sekretaris Daerah (Sekda) Lebong, H Mustarani Abidin SH MSi mengatakan, bahwa saat ini tim sedang menyusun nama-nama atau jabatan yang nantinya akan diisi oleh para pejabat yang dipercayakan mampu menduduki jabatan yang nantinya diberikan.“Saat ini kawan-kawan (Baperjakat) sedang menyusunnya,” jelasnya, kemarin (15/07).
Tidak mudah dalam menyusun atau menentukan pejabat-pejabat yang akan diberikan kepercayaan untuk menduduki suatu jabatan. Tim harus melihat kinerja, kedisiplinan serta persyaratan lainnya sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan.“Banyak hal yang harus dilakukan agar pejabat yang nantinya ditunjuk sesuai dengan harapan,” ucapnya.
Dalam waktu dekat penyusunan akan selesai dilakukan, sehingga ketika Bupati Lebong H Rosjonsyah Sip MSi selaku pembina kepegawaian membutuhkan daftar-daftar nama pejabat yang akan dimutasi, maka pihaknya telah mempersiapkan hal tersebut.
“Jangan sampai ketika bapak Bupati meminta daftar, kita belum mempersiapkannya, untuk itulah kita telah mulai siapkan hal tersebut,” tuturnya.
Ketika ditanya kapan mutasi akan dilaksanakan, Mustarani belum bisa menjawabnya. Karena mutasi merupakan wewenang dari Bupati. Akan tetapi dirinya memastikan bahwa untuk pelaksanaan mutasi akan segera dilaksanakan. “Segera akan kita laksanakan, nanti akan kita sampaikan waktu dan tempatnya,” tutup Sekda.(614)