Mario Gomez, Bawa Jerman Kuasai Grup B

Minggu 10-06-2012,07:22 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Kepercayaan yang diberikan Joachim Loew kepada Mario Gomez langsung dibayar. Gol Gomez pada menit ke-72 membawa Jerman menundukkan Portugal dan memuncaki Grup B bersama Denmark, yang pada laga lainnya mempecundangi Belanda. Jerman dan Denmark sama-sama meraih poin 3. Gomez lebih dipilih pelatih Jerman ini karena ia tampil prima bersama Bayern Munchen musim ini dengan 41 gol dari 52 laga. Pesaingnya Miroslav Klose cuma meraih 16 gol dari 33 laga saat bermain di Lazio. Apalagi Klose sempat diragukan tampil karena cedera yang dialaminya. Klose sudah menyumbang 63 gol dari 115 penampilan. Ia andalan Jerman sejak Piala Dunia 2002. Tapi Loew justru tetap melihat statistik Gomez di Bayern musim ini sebagai modal dipasang sebagai starter. \"Saya sangat, sangat senang dengan keputusan pelatih yang mempercayai saya,\" tukas Gomez di situs resmi UEFA. Di menit-menit awal, Jerman lebih menguasai jalannya pertandingan. Bahkan, laga baru berjalan delapan menit, Jerman sudah mengancam melalui tendangan keras Lukas Podolski. Namun, usahanya itu masih mampu diatisipasi dengan baik kiper Rui Patricio. Portugal sendiri lebih mengandalkan serangan balik cepat, melalui aksi Cristiano Ronaldo pada menit ke-17. Dari sisi kanan, CR7 memberikan umpan silang ke tengah kotak penalti. Namun, Philipp Lahm tampil sigap memotong bola umpan tersebut. Tekanan Jerman terus berlangsung. Mesut Ozil, Bastian Schweinsteiger, dan Podolski berkali-kali menciptakan ancaman. Serangan mereka berhasil dipatahkan saat bertemu barisan pertahanan Portugal. Lima menit menjelang akhir babak pertama, Jerman membuka peluang melalui Muller. Namun tendangannya menerima umpan silang Podolsi masih melebar di sisi kanan gawang Patricio. Portugal juga mendapat peluang emas melalui Pepe, namun tendangannya membentur mistar gawang. Selepas half time, Jerman langsung menyerang. Pada menit ke-46, Sami Kheidira hampir membuat mengubah papan skor. Sayangnya, bola sundulannya menerima umpan pojok Ozil masih menyamping tipis di sisi kiri gawang Portugal. Tujuh menit berselang, balas Ronaldo membahayakan gawang Jerman. Menerima umpan Joao Moutinho, dengan akselerasi tinggi, ia menusuk ke kotak penalti Jerman. Akan tetapi bolanya mampu dihalau bek Jerome Boateng dengan cukup baik. Mario Gomez akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-72. Menerima umpan silang Kheidira, Gomez melepas sundulan terarah ke pojok kiri gawang dan tidak sanggup ditepis kiper Patricio. Skor 1-0 untuk Jerman. Portugal tak tinggal diam. Tim asuhan Paolo Bento terus meningkatkan serangan. Peluang emas didapat Luis Nani pada menit ke-85. Sayang, tendangannya dari sisi kanan masih membentur mistar gawang Jerman. Portugal terus menggempur pertahanan Jerman. Pada menit ke-88, Portugal kembali mendapat peluang. Sayangnya, Varela gagal menyarangkan bola meski sudah berhadapan dengan kiper Neuer. Hiingga wasit meniup peluit panjang, skor 1-0 untuk kemenangan Jerman tidak berubah. Susunan Pemain: Portugal: 12-Rui Patricio, 2-Bruno Alves, 3-Pepe, 5-Fabio Coentrao, 21-Joao Pereira, 4-Miguel Veloso, 8-Joao Moutinho, 16-Raul Meireles (18-Varela 80), 7-Cristiano Ronaldo, 23-Helder Postiga (11-Nelson Oliviera 70), 17-Nani Jerman: 1-Manuel Neuer, 14-Holger Badstuber, 5-Mats Hummels, 16-Philipp Lahm, 20-Jerome Boateng, 7-Bastian Schweinsteiger, 6-Sami Khedira, 10-Lukas Podolski, 13-Thomas Mueller (15-Bender 92), 23-Mario Gomez (11-Klose 80), 8-Mesut Oezil (18-Kroos 84) Wasit: Stephane Lannoy

Tags :
Kategori :

Terkait