Mutasi Pejabat akan Bergulir

Jumat 21-06-2019,13:37 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

LEBONG, Bengkulu Ekspress –Setelah H Mustarani dilantik sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Lebong yang baru, dikabarkan mutasi para pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong kembali akan terjadi secara besar-besaran. Apalagi saat ini ada beberapa jabatan yang masih diisi oleh Pelaksana tugas (Plt) seperti Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (Dinas PUPRP) yang saat ini dijabat oleh Ferdinan Agustian ST, Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) dijabat oleh Donni Swabuana St MSi, Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disprindagkop dan UKM) yang baru saja ditinggalkan oleh H M Syahroni SSos MSi yang pindah menjabat sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan masyarakat Desa (PMD) Provinsi Bengkulu. Selain itu masih ada juga jabatan-jabatan setrategis lainnya yang saat ini masih kosong karena pejabat sebelumnya dimutasi.

Menyikapi hal tersebut, Bupati Lebong H Rosjonsyah Sip MSi, mengatakan bahwa dirinya akan segera berkoordinasi dengan Sekda Lebong yang baru H Mustarani SH MSi. Dirinya akan melihat strategis Sekda yang baru, apakah mutasi sangat dibutuhkan dengan adanya mutasi atau tidak. “Mungkin adalah sat atau dua yang akan dimutasi namun kita lihat kebutuhan,” jelasnya, kemarin (20/06).

Untuk itulah dirinya akan menggodok terlebih dahulu, karena dirinya tidak ingin menempatkan seseorang menduduki jabatan yang baru, jangan sampai setelah ditempatkan sebagai seorang pimpinan (kepala OPD), ternyata kinerja tidak optimal. “Nanti akan kita lihat terlebih dahulukinerja sesorang dalam menjabat sebuah jabatan,” sampainya.

Sama halnya dengan apa yang disampaikan Sekda Lebong H Mustarani SH MSi, bahwa dirinya akan melihat terlebih dahulu, terutama jabatan yang saat ini masih kosong. “Nanti akan kita lihat terlebih dahulu, tidak bisa mengambil kebijakan dengan cepat,” singkatnya. (614)

Tags :
Kategori :

Terkait