142 ASN Pensiun, Mutasi Digarap

Jumat 21-06-2019,09:48 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

TAIS, Bengkulu Ekspress - Terhitung 2019 ini, sebanyak 142 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Seluma, memasuki pensiun. Terbanyak berasal dari fungsional, serta beberapa diantaranya pejabat struktural di eselon III. Terkait hal ini, Pemerintah Kabupaten Seluma, mulai menggarap rencana melakukan mutasi.

“Memang ada beberapa jabatan eselon III yang sudah pensiun sehingga harus diisi. Sjauh ini usulan mutasi ini belum disampaikan juga oleh BKPSDM Seluma. Sebelumnya mutasi juga sudah disampaikan bupati seluma kepada saya,” ujar Sekretaris Daerah Irihadi Msi kepada BE.

Dijelaskan, mutasi yang akan dilakukan kebutuhan organisasi dan untuk mengisi jabatan yang kosong setelah di tinggal pensiun oleh ASN Seluma. Namun berkas itu sendiri juga belum sampai. Setidaknya usulan mutasi ini sudah sampai ke meja Sekda Seluma, selaku Ketua Bapeljakat dan dikaji terlebih dahulu bersama bupati seluma selaku kepala daerah.

“Arahan untuk mutasi ini sudah beberapa kali disampaikan kepala daerah, namun usulan dan berkasnya belum ada,” imbuhnya.

Terpisah, Kepala Badan Kepegawaian dan pengembangan Sumber daya manusia (BKPSDM) Seluma, Ikwan Effendi SSos melalui Kabid Pembinaan dan Kesejah Teraan ASN, Alpan SE kepada BE kemarin (20/6) membenarkan, di tahun 2019 ini sebanyak 142 ASN Seluma, pensiun. Terbanyak mereka yang berada di fungsional dari guru, penyuluh pertanian, tenaga kesehatan serta staf strkctural.

“Masa pensiun mereka berbeda-beda namun beberapa eselon III yang akan pensiun sudah ada seperti Sekretaris Perpustakaan, camat dan sudah ada kabid pembangunan pemerintahan desa,” ujarnya.

Ditambahkan, jika saat ikni saja dari 142 ASN yang pensiun di tahun 2019 ini sebagaian besar seluruh berkas pensiun mereka sudah disampaikan. Hanya saja, tinggal menunggu berakhirnya penugasan selaku ASN. “berkas sudah banyak tinggal menunggu SK dan waktunya saja lagi,” imbuhnya singkat. (333)

Tags :
Kategori :

Terkait