Wabup Minta ASN Tingkat Layanan

Sabtu 27-04-2019,11:26 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

CURUP, Bengkulu Ekspress- Momentum peringatan hari otonomi daerah dimanfaatkan Wakil Bupati Rejang Lebong H Iqbal Bastari SPd MM untuk mengajak ASN di Rejang Lebong meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Karena menurut Wabup, saat ini yang masih menjadi kelemahan pasca adanya otonomi daerah adalah terkait dengan layanan yang masih belum maksimal.

\"Pelaksanaan otonomi daerah memang belum sempurna, dan yang selalu kita tekankan adalah terkait dengan peningkatan pelayanan,\" sampai Wabup usai menjadi inspektur upacara peringatan hari otonomi daerah ke-23 tingkat Kabupaten Rejang Lebong di lapangan Pemda Rejang Lebong, Jumat (26/4) pagi kemarin.

Menurut Wabup, kendala dari belum maksimalnya layanan publik sendiri adalah terkait dengan SDM yang ada di Rejang Lebong sendiri. Oleh karena itu, menurut Wabup kedepannya dalam upaya meningkatkan layanan publik adalah perlunya peningkatan SDM yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Dengan adanya peningkatan tersebut maka diharapkan para ASN di Kabupaten Rejang Lebong menyadari bahwa pada hakekatnya mereka adalah pelayan masyarakat.

\"Peningkatan SDM sangat perlu kita lakukan, dengan terus ditingkatkan mereka akan semakin paham bahwa mereka adalah pelayanan sehingga bisa memberikan pelayanan dengan maksimal kepada masyarakat,\" terangnya.

Sementara itu, dengan adanya otonomi daerah, Wabup mengungkapkan telah banyak memberikan dampak bagi daerah terutama untuk kemajuan daerah itu sendiri. Karena dengan sistem disentralisasi maka maka bisa memangkas jarak birokrasi yang sebelumnya sentralisasi atau terpusat.\"Dengan usia 23 tahun sekarang, tentunya belum dewasa namun masih remaka oleh karena itu perlu adanya upaya penyempunaan, mana yang kurang kita sempurnakan,\" tambahnya.

Lebih lanjut Wabup menjelaskan, ada beberapa dampak yang benar-benar dirasakan setelah adanya otonomi daerah, dampak tersebut diantaranya adanya kebesan masyarakat untuk berkumpul berserikat. Kemudian pengelolaan keuangan yang sepenuhnya diserahkan kepada daerah termasuk penerimaan PBB juga diserahkan daerah, itu semua menurut Wabup tak lain untuk kemajuan daerah itu sendiri.\"Selainjutnya dengan otonomi daerah, kita diberi keleluasan untuk bekerjasama dengan siapa saja namun tentunya tetap dalam bingkai NKRI,\" sampai Wabup.

Upacara peringatan hari otonomi daerah ke-23 tahun 2019 tingkat Kabupaten Rejang Lebong tersebut, selain dihadiri Wakil Bupati Rejang Lebong juga dihadiri oleh unsur FKPD dan OPD yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.(251)

Tags :
Kategori :

Terkait