Salinan C1 Plano Janggal

Senin 22-04-2019,11:47 WIB
Reporter : redaksi2
Editor : redaksi2

Demokrat Lapor ke Bawaslu

BENGKULU TENGAH, Bengkulu Ekspress - Ketua DPC Partai Demokrat Bengkulu Tengah, Ismail Bakaria MPd mendatangi kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), Sabtu (21/4) siang. Ismail Bakaria datang ke Bawaslu untuk melaporkan dugaan manipulasi data pada salinan C1 plano di Desa Genting, Kecamatan Bang Haji. Ditemui usai membuat laporan, Ismail mengungkapkan, dugaan pemalsuan data salinan C1 plano dianggap merugikan Partai Demokrat. Akibatnya, angka perolehan suara Partai PDI dan Partai Nasdem di TPS setempat mengalami peningkatan secara signifikan.

Dengan adanya penambahan perolehan suara tersebut, ia mengaku sangat merugikan Partai Demokrat yang awalnya berhasil mendulang suara lebih unggul dibandingkan 2 (dua) partai tersebut. Pada kolom salinan C1 plano, perolehan suara Caleg dari Partai Nasdem dan PDIP terdapat tanda silang (X) yang telah diubah menjadi angka. Pada Caleg PDIP, terjadi penambahan perolehan suara dari yang sebelumnya hanya 5 menjadi 15 dan pada Caleg PDIP lainnya juga terjadi penambahan dari angka 7 menjadi 17.  Dikatakan Ismail, kejanggalan juga ditemukan pada perolehan suara salah satu Caleg Partai Nasdem. Dari yang sebelumnya hanya mendapatkan 6 suara, perolehan suara diubah menjadi 46.

\"Perubahan perolehan suara ini sangat signifikan. Dampaknya, perolehan suara Partai Demokrat yang sebelumnya berada diatas PDIP dan Nasdem, saat ini menjadi di bawah 2 partai tersebut,\" kata Ismail.

Ismail meminta agar Bawaslu Kabupaten Benteng bisa melakukan penelusuran dan mengungkap fakta sebenarnya. \"Sejauh ini, kami masih menjunjung tinggi azas praduga. Meski demikian, kami tetap melapor ke Bawaslu Bengkulu tengah,\" tandas pria yang sebelumnya pernah menjadi salah satu calon Bupati Bengkulu tengah ini. Terpisah, Ketua Bawaslu Kabupaten Bengkulu tengah, Asmara Wijaya ST membenarkan adanya laporan kejanggalan salinan C1 plano. Asmara mengimbau kepada Partai Demokrat mengawal pleno di tingkat PPK. \"Saat pleno tingkat PPK nanti ditemukan perbedaan antara C1 plano dan salinan C1 plano, maka perolehan suara harus berkiblat pada C1 plano. Sebab itulah, kami harap Partai Demokrat bisa hadir saat plano PPK,\" kata Asmara.(135)

Tags :
Kategori :

Terkait