Seleksi Calon Paskibraka

Kamis 14-03-2019,14:08 WIB
Reporter : redaksi2
Editor : redaksi2

CURUP Bengkulu Ekspress - MESKIPUN peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2019 ini masih beberapa bulan lagi. Namun saat ini, Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Rejang Lebong telah mulai melaksanakan seleksi untuk Pasukan Pengibar Bendara Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Rejang Lebong. Menurut Kepala Dinas Pemuda dan Oahraga Kabupaten Rejang Lebong, Drs Noprianto MM kegiatan seleksi calon anggota Paskibraka Kabupaten Rejang Lebong sendiri sudah mereka laksanakan sejak tanggal 4 Maret lalu di 15 kecamatan yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.

\"untuk seleksi Paskibraka sudah kita mulai dari tanggal 4 Maret kemarin dan berakhir hari ini,\" sampai Nopri.

Dijelaskan Nopri, para calon anggota Paskibraka yang mereka seleksi adalah para pelajar SMA dan SMK dari 15 kecamatan yang ada di kabupaten Rejang Lebong. Dimana sebelum menggelar seleksi tersebut, Nopri mengaku pihaknya telah lebih dahulu menyurati sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.

\"Animo peserta seleksi Paskibraka ini cukup tinggi yaitu mencapai 200 peserta yang kita seleksi,\" sampai Nopri. Dari 200 orang pelajar yang diseleksi tersebut, pihaknya akan mengambil 36 orang yang nantinya akan menjadi anggota Paskibraka Kabupaten Rejang Lebong tahun 2019 ini. Dimana dari 36 orang tersebut akan dibagi menjadi dua kelompok yaitu 18 orang yang akan bertugas untuk pengibaran bendera merah putih dan 18 orang untuk penurunan bendera.

\"Tahapan seleksi yang kita lakukan mulai dari uji keterampila dasar hingga melihat postur tubuh,\" terang Nopri.

Setelah selesai tahapan seleksi, kemudian menurut Nopri, pengumuman akan dilakukan pada Bulan April mendatang. Bagi peserta yang dinyatakan lolos dan menjadi anggota Paskibraka Kabupaten Rejang Lebong mereka akan mendapat pelatihan. Dimana pelatihnya nanti berasal dari Kodim 0409/Rejang Lebong dan Polres Rejang Lebong dibantu pelatih dari Purnah Paskibraka Indonesia (PPI) Rejang Lebong. \"Latihan akan kita mulai Juli nanti, dimana untuk pra diklat kita laksanakan Juli, selanjutnya Diklat kita laksanakan pada Bulan Agustus, selama kegiatan mereka akan kita karantina,\" demikian Nopri.(251)

Tags :
Kategori :

Terkait