Petugas Haji Mulai Diseleksi

Sabtu 23-02-2019,13:22 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

KOTA MANNA, Bengkulu Ekspresss - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Bengkulu Selatan (BS) H Arsan Suryadi Ibharim MHI mengatakan, saat ini Kemenag mulai mencari dan menyeleksi petugas haji tingkat Kabupaten Bengkulu Selatan. Yakni Tim Pemandu Haji Indonesia (TPHI), Tim Pembimbing Haji Indonesia (TPIH) juga merekrut Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH). “Hari ini (kemarin red), kami mulai melakukan seleksi untuk petugas gaji,” katanya.

Arsan mengatakan, sudah tercatat 24 orang calon petugas haji yang sudah menyampaikan berkas pendaftaran. Mereka tersebut dari ASN di lingkungan kemenag Bengkulu Selatan, serta pejabat eselon IV, yakni para kepala KUA, kepala Madrasyah dan kepala Seksi dan pengawas.“Semua peserta memiliki peluang yang sama untuk menjadi petugas haji,” ujarnya.

Arsan menjelaskan, ke-24 pendaftar ini memiliki peluang yang sangat besar untuk menjadi petugas haji. Pasalnya untuk petugas haji Provinsi Bengkulu nanti akan direkrut TPHI 4 orang dan TPIH 4 orang. Serta untuk PPIH Arab Saudi sebanyak 5 orang. Setelah nantinya mereka lolos tingkat kabupaten, mereka akan mengikuti seleksi tingkat Provinsi Bengkulu.

“Setelah seleksi kabupaten, bulan depan dilakukan seleksi tingkat Provinsi Bengkulu. Mudah-mudahan banyak dari BS yang bisa lolos menjadi petugas haji,” harap Arsan. (369)

Tags :
Kategori :

Terkait