Jalan Mulus Tanpa Lubang

Kamis 07-02-2013,11:06 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, BE - Dalam rangka mendukung program 100 hari Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi, Ir Andi Rosliansyah  berjanji akan bertanggung jawab menjadikan jalan mulus tanpa lubang di Bengkulu. Diantaranya jalan di  dalam Kota Bengkulu, simpang Kerkap hingga Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara (BU) hingga batas Sumatera  Selatan, Kota Lubuk Linggau.

Dia menjamin paling lama Kamis 28 Februari 2013, jalan mulus tanpa lobang. \"Program 100 hari Gubernur Junaidi, aksi tiada lubang.  Saya  bertanggung jawab hingga batas hari terakhir 28 Februari jalan-jalan tersebut mulus tanpa ada lubang,\" katanya, kepada wartawan, di kantor Gubernur kemarin, Rabu (6/2).

Menurut Andi, aksi tiada lubang dilakukan mulai tambal sulam dan pembangunan ulang jalan. Pihaknya tidak menyebutkan jumlah dana untuk program aksi mulus tanpa lubang. Kegiatan tersebut  berasal dari Anggaran  Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi tahun 2013. \"Sekali lagi saya bertanggung jawab atas terealisasinya program  itu,\" tegasnya.

Sementara itu, mengenai proyek pelurusan jalan Bengkulu-Lubuk Linggau yang didanai APBN tahun 2013 oleh Kementerian Pekerjaan Umum (PU) diberikan dalam 4 paket pengerjaan. Menurut Andi seluruh pengerjaan dilakukan oleh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yakni Dinas PU Provinsi. Paket pertama, pengerjaan sebesar Rp 10 miliar, kedua Rp 12 miliar  melingkupi wilayah 1 , ketiga Rp 14 miliar untuk wilayah 2 dan paket  keempat Rp 3 miliar wilayah 3. \"Pelurusan jalan Bengkulu-Lubuk Linggau  dimulai dari Taba Penanjung  hingga perbatasan,\" katanya.

Tidak hanya itu, masih dalam APBN 2013, Provinsi Bengkulu juga mendapatkan paket pengerjaan pelurusan jalan mulai dari Kembang Seri Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) hingga ke Kelurahan Pagar Dewa Kota Bengkulu.\"Paket pengerjaan ini mendapatkan alokasi sebesar Rp 25 miliar.  Jalur dan panjang pelurusannya saya tidak ingat,\"  tuturnya.

Ia menjelaskan, paket pengerjaan dari APBN tersebut akan mulai dilaksanakan 3 minggu kedepan. Saat ini kata dia sudah tender, bahkan ada 1 paket pengerjaan sudah berjalan. \"Selain itu juga ada yang sudah teken kontrak. 3 minggu ini pengerjaan mulai dilakukan,\" tutupnya.(100)

Tags :
Kategori :

Terkait