Es Krim Anti HIV AIDS Wakili Bengkulu dalam Kompetisi Nasional

Kamis 26-07-2018,15:50 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Astra Honda Motor Best Student 2018

Bengkulu, bengkuluekspress.com – Astra Honda Motor Best Student (AHMBS) merupakan event rutin yang diadakan PT Astra Honda Motor (AHM) bekerja sama dengan Astra Motor Bengkulu untuk menggali semangat wirausaha di kalangan siswa yang duduk di kelas 2 tahun ajaran 2017/2018 yang akan naik ke kelas 3.

Kegiatan ini juga sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam  mewujudkan mimpi bangsa. Tahun ini, kegiatan yang telah memasuki penyelenggaraan ke-16 ini mengangkat tema yang sama dengan tahun lalu tahun lalu yakni \"The Milennial Race Of Young Entrepreneur\".

“Kami ingin  menanamkan benih semangat entrepreneur di kalangan anak muda. Tahun lalu wakil dari bengkulu berhasil menjadi Runner up 1 di AHMBS nasional 2018 dan kami berharap AHMBS tahun ini dapat melahirkan generasi muda yang lebih kreatif namun tetap memiliki kepedulian sosial yang tinggi dan mampu bersaing di nasional. Indonesia membutuhkan mereka untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang kuat dari sektor informal di masa depan.” Ujar Budi Yanto, Region Head of PT. Astra International,Tbk-Honda Bengkulu.

“Es Krim AHA” merupakan produk yang akan mewakili Provinsi Bengkulu dalam penjurian Nasional yang akan diadakan pada 1-4 Agustus 2018 nanti. Es Krim AHA merupakan produk yang berhasil dibuat oleh Aqshal Dwi Raldo dari SMA Negri 2 Bengkulu Selatan. Es Krim AHA sendiri merupakan produk olahan dari Buah Pare dimana buah ini mengandung zat yang mampu menghambat pertumbuhan virus HIV AIDS. Berawal dari latar belakang bahwa penderita HIV AIDS mempunyai kecenderungan malas dalam mengkonsumsi obat, maka Aqshal memulai riset kecil-kecilannya tersebut. Untuk mencapai sebuah kesuksesan, Aqshal harus melewati dua kegagalan dalam riset yang dilakukannya dimana rasa dan tekstur dari produk buatannya masih belum sempurna. Atas kerja keras dan ketekunannya, Aqshal berhasil memformulasikan Es Krim AHA pada percobaan ketiganya dan mendapatkan testimoni yang baik untuk produk yang dia ciptakan.

“Selain rasanya yang segar, Es Krim AHA sangat menyehatkan karena terbuat dari biji buah pare yang sudah kita ketahui bahwa buah pare bias membatasi perkembangan sel HIV AIDS” ujar Aqshal. Aqshal juga meminta bantuan kepada masyarakat Provinsi Bengkulu untuk mendukung hasil karyanya dalam Penjurian AHMBS 2018 tingkat Nasional dengan cari like dan komen pada postingan Es Krim AHA yang terdapat pada akun Instagram @Sahabat1hati

(link : https://www.instagram.com/p/Blro5e5lD0p/?utm_source=ig_share_sheet&igshid=20cdhh5njppv&r=wa1).

Aqshal juga memaparkan bahwa sebelum dirinya terpilih menjadi wakil Provinsi Bengkulu, dia harus melewati seleksi Regional Bengkulu yang diadakan oleh Astra Motor Bengkulu pada 19 Juli 2018 lalu. Pada seleksi Regional tersebut dia meraih Juara Pertama yang secara otomatis menjadi perwakilan Provinsi Bengkulu dalam penjurian di tingkat nasional. Adapun AHM telah mempersiapkan hadiah utama berupa Sepeda Motor Honda kepada pemenang AHMBS Tahun 2018 ini.

Tak hanya hadiah, siswa terpilih yang mengikuti babak final akan mendapatkan motivasi dan bimbingan langsung dari beberapa tokoh nasional. Peserta tidak hanya akan mendapatkan penguatan karakter untuk menjadi wirausaha yang unggul, berkualitas dan sukses namun juga memiliki semangat pengabdian yang besar bagi Bangsa dan Negara. Mereka juga akan dibekali pengetahuan tentang socio-preneurship dimana mereka akan ditantang untuk menjadi wirausaha yang mampu mengembangkan usaha dengan tetap memberikan manfaat bagi lingkungan sekitarnya.(rls)

Tags :
Kategori :

Terkait