KEPAHIANG, Bengkulu Ekspress - Pengawasan melekat kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepahiang jadi prioritas Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Kepahiang. Seluruh tahapan yang dilaksanakan komisioner KPU dipantau secara penuh oleh jajaran Panwaslu agar tidak terjadi pelanggaran oleh penyelenggara hingga dapat merugikan masyarakat.
Pengawasan akan dilaksanakan hingga ke tingkat pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) tanagal 17 April 2019. Panwaslu akan menurunkan personil sebanyak 517 orang untuk melaksanakan pengawasan diseluruh TPS supaya tidak ada aturan hukum dilanggar saat penceblosan.
\"Selain koordinasi antar penyelenggara dan lembaga lainnya, tentunya da pengawas TPS yang akan turun langsung kemasing-masing TPS guna melaksanakan pengawasan,\" ujar Komisiner Panwaslu Zaynal SPd Minggu (8/7).
Menurutnya perekrutan personil pengawasan TPS akan dilaksanakan sesuai tahapan, perekrutan sendiri akan berlangsung sebelum pelaksanaan pencoblosan berlangsung. Sehingga seluruh personil terpilih akan mendapatkan pembekalan secara khusus untuk melaksanakan tugas dengan baik.
\"Untuk perekrutannya nanti, ada tahapannya sesuai dengan jadwal,\" ujarnya.
Ia juga mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Kepahiang agar berperan aktif melaksanakan pengawasan dengan dapat memberikan informasi kepada penyelenggara dan pengawasan bila terjadi kekeliruhan oleh penyelenggara selama melaksanakan tahapan pemilu. (320)