Warga Diminta Waspada Banjir dan Longsor

Warga Diminta Waspada Banjir dan Longsor

TAIS, Bengkulu Ekspress - Kondisi cuaca yang tidak menentu akhir-akhir ini di Kabupaten Seluma, khususnya hujan yang sering melanda. Menjadi perhatian Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Seluma. BPBD meminta warga yang berada dititik rawan bencana, banjir dan air bah, agar meningkatkan kewaspadaan. Termasuk warga di sejumlah titik kawasan rawan tanah longsor. “Beberapa warga dititik rawan yang tersebar di seluruh Kabupaten Seluma ini, diminta untuk waspada akan curah hujan yang cukup tinggi akhir-akhir ini,” warning Pelaksana tugas (Plt) Kepala BPBD Seluma Mirin Ajib SH MH kepada Bengkulu Ekspress. Selain itu, terhadap pengendara yang menggunakan jalan lintas juga diingatkan untuk waspada. Mengingat sepanjang jalan lintas Seluma-Manna banyak pepohonan yang cukup besar dikhawatirkan bisa roboh dikala diterpa angin kencang. Sejumlah pihak, baik itu dari kecamatan untuk dapat stand by mengingat mesin chainsaw berada di kecamatan. Peralatan tersebut bisa digunakan untuk membersihkan pohon yang tumbang akibat angin dan hujan yang deras.

“Kami menerima laporan, sebelumnya BPBD Seluma sudah memberikan mesin ke kecamatan untuk keperluan pembersihan jika memang terjadi pohon tumbang,” ujarnya.
Selain itu, BPBD Seluma juga meminta masyarakat yang ada di sekitar pinggir sungai untuk berhati-hati. Karena dengan derasnya curah hujan maka akan terjadi luapan sungai dan bisa mengakibatkan banjir.(333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: