Gadis Muda Mencuri Ditempat Pesta

Gadis Muda Mencuri Ditempat Pesta

BENGKULU, Bengkulu Ekspress - Suasana pesta pernikahan di rumah Saukani (52) mendadak heboh, sekitar pukul 11.00 WIB, kemarin (4/1), heboh. Lantaran ada salah seorang undangan nekat mencuri di rumah pemilik hajatan. Seorang gadis muda berparas cantik YC (20) ketahuan mencuri handphone milik salah seorang anak teman yang punya hajatan Saukani, yakni Siti.

\"Dak salah lagi, kau kola yang ngambik hp anak aku kemarin yo,\" ucap Siti, saat menginterogasi YC kemarin (4/2). Dijelaskan Siti, saat ia bersama anaknya Putri Anita menghadiri pesta pernikahan salah satu temannya di Kelurahan Pagar Dewa pada hari Minggu sebelumnya (28/1). Karena ingin membantu kegiatan hajatan tersebut, tas yang berisi Hp milik anaknya ia simpan di dalam kamar rumah tersebut. Setelah itu Siti sibuk membantu kegiatan pesta temannya tersebut. Saat Siti masuk kembali ke kamar bermaksud mengambil tas tersebut, tas sudah dalam keadaan terbuka, sementara Hp sudah tidak ada lagi. Sedangkan saat itu didalam kamar ada YC.

\"Saat itu saya sempat tanya ke dia (YC, red), siapa dia, kenapa ada di dalam kamar. Dijawab oleh YC kalau dia adalah pihak keluarga pengantin,\" cerita Siti kepada BE.

Setelah itu, lanjut Siti, dia keluar kamar dan menceritakan kepada Putri Anita dan pihak keluarga perihal yang dia alami. Lalu Siti kembali ke kamar, tetapi YC sudah tidak ada lagi di kamar.\"Itulah saat melihat YC di pesta tadi (kemarin,red) saya langsung menginterogasinya. Dia mengakuhi dialah yang mengambil Hp saat pesta di Pagar Dewa tersebut,\" terang Siti.Selain mengambil Hp, menurut Siti, YC juga mengambil uang sebesar Rp 250 ribu, saat pesta di kelurahan Pagar Dewa tersebut.

\"Semua diakuinya, selain mengambil Hp dia juga mengambil uang tersebut,\" ujar Siti. Untuk menghindari amuk massa, saat itu juga dengan dibantu warga, Siti mengantarkan YC ke Polsek Selebar, untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.Kapolsek Selebar, Kompol Tigor Lubis SPd MM ketika di konfirmasi mengenai hal itu membenarkan, bahwa saat ini YC sudah diamankan di Polsek Selebar untuk pemeriksaan lebih lanjut.

\"Untuk sementara YC masih diamankan di Polsek Selebar, untuk dilakukan penyelidikan dan pengembangan lebih lanjut,\" tutup Tigor. (529)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: