Pedagang Sumbang PAD Rp. 404 Juta

Pedagang Sumbang PAD Rp. 404 Juta

\"\"

KEPAHIANG, Bengkulu Ekspress - Pasar Kepahiang dalam setahun menyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) mencapai Rp. 404 juta. PAD berasal dari teribusi pasar, dan kios para pedagang.

Diakui Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM, HusninThamrin, SE, menjadi sumber pendapatan daerah di OPD.

\"Kontribusi Pedagang mencapai Rp 404 juta setahun,\" ungkapnya.

Thamrin menjelaskan pembangunan 108 kios dan 40 los diharapkan dapat meningkatkan pendapatan para pedagang sehingga kontribusi pasar bisa meningkat.

Selain Pasar Kepahiang, Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM juga akan meningkatkan fasilitas Pasar Kabawetan, Pasar Talang Babatan dan Lubuk Saung.

\"Ada tiga pasar ditahun ini akan kita bangun, dengan anggaran mencapai Rp 3 miliar,\" ujarnya. (320)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: