Pembangunan Spiritual Kunci Kesejahteraan Masyarakat
KEPAHIANG, Bengkulu Ekspress - Pembangunan yang dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang tidak hanya kesejahteraan lahiriah atau fisik material saja. Tetapi juga batiniah atau mental spiritual. Keselarasan keduanya adalah kunci sukses kesejahteraan masyarakat di Kepahiang. Bupati Kepahiang, Dr Ir Hidayattulah Sjahid MM mengatakan, pembangunan lahiriah dan fisik memang sangat penting. Namun tetap tak boleh mengnyampingkan aspek mental atau spiritual.
\"Kunci sukses pembangunan Kepahiang adalah keselarasan antara kesejahteraan fisik dan mental atau spiritual masyarakatnya,\" ujar Bupati pada acara halal bihalal di Ball Room Kantor Bupati Kepahiang, kemarin (12/7). Dijelaskan Bupati, pembangunan fisik material yang tidak seimbang dengan pembangunan mental spiritual akan menyebabkan terjadinya distorsi atau penyimpangan dalam pelaksanaan pembangunan fisik material.
\"Pembangunan fisik yang tidak diikuti oleh mental atau spiritual yang bersih maka akan rawan terjadi penyimpangan akibat mental yang bobrok,\" jelas Bupati. Lebih dari itu, imbuhnya, pencapaian masyarakat yang adil makmur, lahir dan bathin yang dicita-citakan bersama, akan sulit diwujudkan tanpa adanya pembangunan mental.
\"Karenanya, pembangunan fisik material dan mental spiritual ini, keduanya sama-sama menjadi prioritas pembangunan di daerah ini,\" imbuh Bupati. Bupati juga mengimbau, semua Forum Komunikasi Pernagkat Daerah (FKPD) untuk terus menjaga hubungan baik agar tercipta suasana kerja yang kondusif yang berakibat baik bagi pembangunan.
\"Di bulan Syawal yang baik ini, mari kita bina hubungan baik antar FKPD yang ada agar tercipta pembangunan yang maksimal untuk Kepahiang,\" ujar Bupati. Bupati juga berpesan, untuk semua pihak agar tidak saling menghujat dan tidak terjebak dengan konflik yang mengakibatkan terganggunya pembangunan yang ada di Kepahiang. Jangan sampai terpancing konflik yang mengarah ke perpecahan yang akibatnya akan buruk bagi Kepahiang,\" sambungnya. Terakhir Bupati meminta, semua pihak untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan baik dengan pemerintah dan masyarakat dengan terus bekerja sesuai aturan dan memberikan pelayanan terbaik ke masyarakat.
\"Saya berharap pembangunan mental spiritual dan pembangunan Kepahiang Lebih baik. Sehingga menciptakan Kepahiang yang adil, makmur, berkarakter dan berbudi luhur,\" tutupnya.(999)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: