Silartuahmi denga Linda, Tam Tam Ail Minta Masukkan

Silartuahmi denga Linda, Tam Tam Ail Minta Masukkan

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Noviawan Ail semakin gencar melakukan sosialisasi dan menjalin komunikasi dengan tokoh - tokoh masyarakat Bengkulu. Hari ini, Kamis (18/05/2017) Noviawan yang akrab disapa Tam Tam Ail bertemu dengan Wakil Walikota Bengkulu Patriana Sosialinda (Linda).

Pertemuan berlangsung selama 2 jam di salah satu rumah makan di Kota Bengkulu.

Tak lain, tujuan Tam Tam bertemu dengan orang nomor dua di Kota Bengkulu ini guna menjalin tali silaturahmi dan meminta masukkan segala hal tentang pembangunan dan permasalaha yang ada di Kota Bengkulu.

\"Karena beliau lebih dahulu menjadi pemimpin di Kota Bengkulu jadi banyak kasih masukkan kepada saya,\" ujar Tam Tam saat diwawancarai wartawan.

Selain membahas itu, lanjut Tam Tam, pertemuannya dengan politisi Golkar tersebut juga membahas masalah keluarga masing - masing.

\"karena kita juga kan masih saudara. Jadi ngobrol masalah keluarga kita,\" tambah Tam Tam.

Ditekankan Tam Tam, jika pertemuan dirinya dengan Ketua DPD Golkar tersebut bukan terkait Pemilihan Walikota Bengkulu Tahun 2018.

\"Tidak ada pembicaraan politik betul - betul silaturahmi,\" ujar Tam Tam.

Hal yang sama disampaikan oleh Linda. Pertemuan dirinya dengan putra dari Sudirman Ail ini hanya silaturahmi saja.

\"Silaturahmi biasa. Orang dia saudara saya kok,\" singkatnya. (Dil)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: