Menko Polkam: Percepatan Pilkada Tak Ganggu Keamanan

Menko Polkam: Percepatan Pilkada Tak Ganggu Keamanan

\"jokoMenteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto menilai dipercepatnya Pilkada di 43 daerah tidak akan mengancam keamanan. Pasalnya, Indonesia sudah punya pengalaman menggelar pilkada di berbagai daerah dengan relatif waktu berdekatan. \"Tahun 2012 kan juga ada 100 lebih pilkada. Enggak ada masalah. Bahwa di sana-sini ada konflik kecil, iya. Tapi enggak ada masalah. Kan tersebar di masing-masing daerah,\" kata Djoko di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/1). Sebelumnya, pemerintah dan Dewan Perwakilan Rakyat sepakat memajukan 43 pilkada yang akan digelar di 2014 ke 2013. Pasalnya, pada 2014 akan digelar pemilu legislatif dan pemilu presiden dan wakil presiden. Jika tetap ada pilkada di 2014 , maka dikhawatirkan akan membebani penyelenggara pemilu. Dengan demikian, sepanjang tahun 2013 , akan dilaksanakan 152 pemilu kepala daerah. Gamawan mengatakan, revisi Undang-Undang Pilkada diharapkan selesai awal April 2013 sehingga tidak perlu membuat peraturan pemerintah pengganti undang-undang (Perpu) untuk mengatur percepatan 43 pilkada. \"Andaikata pembahasan UU itu jadi panjang, tentunya Perpu menjadi jalan keluarnya. Jadi ada dua alternatif,\" kata Gamawan. Gamawan menambahkan, percepatan 43 pilkada itu tidak akan mengurangi masa jabatan kepala daerah. Masa jabatan mereka tetap habis pada 2014 . \"Hanya penyelenggaraanya saja dipercepat. Pelantikannya tetap 2014,\" pungkas dia.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: