Penjemur Kopi Ditertibkan

Penjemur Kopi Ditertibkan

\"Ary,

CURUP, BE - Untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas khususnya bagi pengendara roda dua lantaran adanya jemuran kopi di badan jalan. Kamis (25/8) kemarin jajaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Rejang Lebong melakukan penertiban terhadap warga yang menjemur kopi di badan jalan.

\"Penertiban yang kita lakukan hari ini (kemarin) karena adanya keluhan warga yang khawatir menjadi korban kecelakaan lantaran banyaknya kopi yang dijemur dibadan jalan,\" ungkap Kepala Kantor Satpol PP Kabupaten Rejang Lebong, Edy Robinson.

Menurut Edy kawasan yang mereka tertibkan kemarin, di kawasan Desa Tabarenah dan Desa Tunas Harapan Kecamatan Curup Utara. Dimana didua desa tersebut banyak warga yang menjemur korba dibadan jalan. Terlebih lagi menurut Edy jalan yang dijadikan lokasi menjemur kopi adalah jalan lintas Curup-Muara Aman yang lalulintasnya cukup ramai.

\"Kita lakukan antisipasi, sebelum turunnya korban akibat jemuran kopi ini,\" tambah Edy.

Lebih lanjut Edy mengungkapkan, penertiban jemuran kopi yang mereka lakukan tersebut akan dilakukan diseluruh wilayah yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Karena menurut Edy, selain dikawasan Desa Tabarenah dan Tunas Harapan, pihaknya juga menerima laporan adanya warga yang menjemur kopi didaerah lain.

Masih menurut Edy, dalam penertiban yang dilakukan kemarin, pihaknya baru mengingatkan warga yang menjemur kopi untuk memindahkan jemuran kopi milik mereka untuk tidak dijemur dibadan jalan. Namun menurut Edy hari ini akan kembali mereka pantau, bila hari ini masih ditemukan warga yang menjemur kopi dibadan jalan maka kopi tersebut akan langsung disita oleh petugas.

\"Bila besok (hari ini) masih ada yang nekat menjemur kopi dibadan jalan maka akan langsung kita sita sesuai dengan kesepakatan kita tadi,\" tegas Edy.

Dalam kesempatan tersebut, Edy juga mengungkapkan bahwa, selain membahayakan pengendara. Menjemur kopi dibadan jalan juga merusak pemandangan khususnya yang berada dikawasan Kota Curup.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: