Prulink Bukan Sekedar Investasi

Prulink Bukan Sekedar Investasi

BENGKULU,BE- PT Prudential Life Assurance memberikan pelayanan bukan hanya investasi namun juga sebagai asuransi. Produk ini dinamai Prulink Assurance Account atau yang lebih dikenal dengan Prulink. Dengan produk ini nasabah bisa menikmati semua jenis pelayanan mulai dari tabungan, pendidikan, pensiun hingga dana haji.

\"Prulink dirancang untuk memberikan fleksibelitas yang dapat memenuhi kebutuhan dalam setiap tahapan kehidupan,\" terang Manager Operasional Prudential Bengkulu, M Arman Bermani.

Dijelaskannya, yang dimaksud dengan fleksibilitas adalah fleksibel dalam memilih satu atau kombinasi dari enam pilihan alokasi dana investasi untuk pengembangan dana nasabah di masa depan. Produk ini memungkinkan nasabah untuk mengubah proteksi, menambah investasi dan cara pembayaran yang sesuai dengan kebutuhan kita setiap saat.

Prulink assurance account menjadi pilihan perlindungan terbaik bagi nasabah dan keluarga untuk manfaat rawat inap, kecelakaan maupun penyakit kritis, termasuk proteksi untuk anak-anak dan pendidikan mereka dan tentunya masa pensiun. Nasabah juga fleksibel untuk mengubah semua manfaat asuransi dan investasi di atas kapanpun sesuai kebutuhan. \"Jadi dalam satu produk sudah lengkap, baik kesehatan, kecelakaan dan pensiunan. Setoran terkecil yang bisa diberikan nasabah adalah Rp 350 ribu/bulannya,\" tambahnya.

Menurut Arman nilai tunai hasil investasi yang terakumulasi dari tahun ke tahun yang dapat digunakan sebagai dana pendidikan anak, program pensiun atau jaminan hari tua. Nilai tunai ini dapat diambil sewaktu waktu apabila dibutuhkan. Dan nasabah hanya perlu membayar premi selama jangka waktu tertent sesuai keinginan nasabah, dan minimal selama 10 tahun. untuk rawat ini nasabah bisa dilindungi sampai usia 65 hingga 75 tahun sedangkan untuk asuransi jiwa hingga usia 99 tahun sesuai dengan jenis yang dipilih sasabah. \"Usia minimal masuk Prulink assurance account adalah 40 hari setelah dilahirkan dengan persyaratan Akta kelahiran nasabah tersebut,\" jelasnya.

Setelah satu tahun hadir di Bengkulu, nasabah Prudential sudah mencapai 1300 orang dan preminya mencapai Rp 7,3 milyar. Nasabah itu terdiri dari semua lapisan masyarakat mulai dari pengusaha hingga Pegawai Negeri sipil (PNS). Untuk pengusaha atau pegawai swasta mereka cendrung memilih dana pensiunan sedangkan untuk PNS memilih biaya pendidikan anak. Ia juga mengatakan klaim terhadap Prudential bisa dilakukan dimana saja diseluruh Indonesia.(cw2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: