Tekuk Malaga, Barcelona Makin Tak Terkejar

Tekuk Malaga, Barcelona Makin Tak Terkejar

\"barca4\"Malaga tidak mampu membendung laju Barcelona yang melanjutkan tren tak terkalahkan sepanjang musim ini, meski mereka tampil di hadapan ribuan pendukung sendiri. Main di La Rosaleda, Minggu (13/1), skuat Manuel Pellegrini harus mengakui keunggulan Azulgrana dengan skor meyakinkan 3-1 berkat gol Lionel Messi di akhir babak pertama, yang disempurnakan aksi Cesc Fabregas serta Thiago Alcantara pada paruh kedua. Tuan rumah hanya mendapat gol hiburan melalui Buonanotte lewat tendangan bebas spektakuler jelang laga dibubarkan. Tripoin membuat The Catalans seolah tak terkejar dalam persaingan menuju tangga juara La Liga Spanyol. Messi cs kini mengantongi 55 angka, unggul signifikan dari peringkat kedua Atletico Madrid --11 poin-- bahkan lebih jauh dari sang juara bertahan Real Madrid yang \'baru\' mengoleksi 37. Penjaga gawang Malaga Willy Caballero sudah harus jatuh bangun menyelamatkan gawang saat laga baru berjalan tujuh menit, saat Lionel Messi menerima bola di area terlarang. Caballero masih mampu \'mengalahkan\' La Pulga. Menit ke-12, Andres Iniesta memberikan umpan fantastis. Menemukan celah di sisi kiri, Iniesta mengirim bola dengan bagian luar kaki ke kotak penalti, sayang Cesc Fabregas tak mampu menjangkau passing cantik finalis Ballon d\'Or ini. Malaga tidak mau tinggal diam mendapat gempuran bertubi-tubi dari Blaugrana. Skuat besutan Manuel Pellegrini melancarkan serangan balik di menit 16, tapi sepakan Santa Cruz masih belum bisa mengubah kedudukan. Tuan rumah kembali menekan. Eliseu mencuri bola yang dikuasi Dani Alves dengan tekel bersih dan memotori counter-attack dari lini tengah. Sayang, asisten wasit menyatakan Eliseu melakukan pelanggaran terhadap bek kanan asal Brasil. Caballero lagi-lagi menjadi penyelamat tuan rumah. Kesolidannya mencegah bola Fabregas yang menerima umpan Iniesta membuat skor untuk sementara masih tidak berubah. Gol untuk Azulgrana akhirnya tiba di menit ke-27. Kesalahan fatal dilakukan Ignacio Camacho saat mencoba melakukan passing yang berhasil dicuri Messi sebelum akhirnya merobek gawang Caballero. Tim tamu terus menekan untuk mendapatkan tambahan gol, namun sepakan Fabregas yang mendapat umpan Iniesta masih digagalkan kiper. Malaga sendiri tak mampu mengejar ketinggalan, keunggulan 1-0 untuk Barca bertahan hingga turun minum. Blaugrana langsung menggandakan keunggulan saat babak kedua baru berjalan lima menit. Berawal dari umpan canti Messi, Fabregas berhasil melepaskan sepakan mendatar untuk mengalahkan Caballero. Tim asuhan Tito Vilanova kian percaya diri dengan keunggulan dua gol, sementara Malaga kesulitan mengembangkan permainan. Padahal, Malaga berpeluang menyalip Real Madrid di tempat ketiga andai mengantongi tripoin di laga ini. Di menit ke-61, kembali kans didapat Barcelona. Sepakan Messi memanfaatkan umpan silang Alves nyaris memperbesar keunggulan tim tamu. Untung Demichelis datang tepat waktu untuk memblok peluang La Pulga. Teror masih belum mau dihentikan Barca. Kali ini giliran umpan silang bek kiri Jordi Alba yang sia-sia lantaran tak ada rekan setimnya yang berada di kotak penalti mampu meneruskan bola. Tidak lama kemudian giliran tendangan melambung Fabregas yang bisa ditepis Caballero. Peluang tuan rumah memperkecil skor kandas setelah umpan brilian yang dikirim Joaquin ke jantung pertahanan kandas karena tak ada pemain yang menanduk ke arah gawang Valdes. Ketika Malaga mulai frustrasi dengan sulitnya menembus pertahanan lawan, Blaugrana justru berhasil menambah gol di menit ke-82. Aksi satu-dua Thiago Alcantara dengan Alves di kotak penalti gagal dihalau Caballero, sehingga sepakan Thiago meluncur ke gawangnya sendiri. Pasukan Pellegrini baru berhasil memperkecil kedudukan satu menit jelang laga usai, lewat tendangan bebas spektakuler yang dilepaskan  Buonanotte. Tapi, gol ini tidak mengandaskan kemenangan 3-1 yang resmi menjadi milik Barca setelah wasit meniup peluit akhir. Susunan Pemain Málaga: Willy Caballero; Sergio Sánchez, Demichelis, Weligton, Monreal; Isco, Camacho, Toulalan, Eliseu; Joaquín, Santa Cruz
Cadangan: Kameni, Saviola, Seba Fernandez, Iturra, Portillo, Buonanotte, Onyewu
Barcelona: Valdés, Alves Piqué, Mascherano, Jordi Alba, Xavi, Busquets, Cesc, Pedro, Messi, Iniesta Cadangan: Pinto, Puyol, Adriano, Song, Thiago, Alexis, Tello

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: