Plafon Dishubkominfo Kaur Membahayakan

Plafon Dishubkominfo Kaur Membahayakan

\"Plafon-Dishubkominfo-Kaur-Membahayakan\"BINTUHAN,BE- Kondisi bangunan Kantor Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Kaur saat ini mengkhawatirkan. Pasalnya kondisi plafon lantai dua kantor ini banyak yang sudah bolong. Ini khawatirkan akan membahayakan pegawai kantor tersebut. “Plafon bangunan kantor ini sudah lama jebol, dan memang kondisi plafon memang kurang bagus. Makanya semua plafon di kantor ini banyak runtuh,” kata Towel, salah satu honorer di kantor kemarin. Dari hasil pengamatan BE kemarin, kerusakan tersebut salah satunya di bagian atap bangunan yang terbuat dari seng jenis spiro, terjadi kebocoran di mana-mana. Akibatnya plafon gypsum yang terpasang menyekati bangunan itu mulai lepas dan hancur. Hal ini megkhawatirkan karena kondisi yang sudah rapuh, juga proses kegiatan di kantor tersebut terganggu. “Seharusnya plafon kantor ini diganti, karena kalau tidak ini bisa membahayakan staf di kantor ini,” ujarnya. Sementara itu, Kepala Dishubkominfo Kaur H. Asmawi, S.Ag, MH membenarkan jika sebagian plafon lantai dua kantor yang ia pimpin itu sudah banyak jebol.Untuk mengatasi hal ini, pihaknya telah mengusulkan dalam anggaran tahun 2016 ini, dan dalam waktu dekat ini akan segera diperbaiki. “Nanti plafon yang jebol itu akan segera perbaiki, dan sekarang ini masih nunggu anggarannya. Sebelum diperbaiki ini saya minta kepada pegawai untuk lebih waspada,” himbaunya.(618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: