Pelajar Ditikam OTD di Taman Remaja

Pelajar Ditikam  OTD di Taman Remaja

BENGKULU, BE - M Sahro Sidik (14), warga Jalan Belimbing Raya RT 24 RW 8, Kelurahan Lingkar Timur,  Kota Bengkulu terpaksa dirawat intensif di ruang IGD RSMY Bengkulu. Pasalnya seorang pelajar yang tengah duduk di kelas IX MTsN 1 Kota Bengkulu ini ditujah oleh sekelompok orang tak dikenal (OTD) saat sedang berkumpul  atau nongkrong   bersama teman-temannya di kawasan objek wisata Taman Remaja.  Akibatnya korban mendapatkan 1 luka tusukan selebar 4 Cm pada bagian perut sebelah kiri. Data terhimpun BE, peristiwa tersebut terjadi sekira pukul 22.00 WIB  Sabtu (8/8) malam. Malam kejadian itu, korban bersama temannya sedang berkumpul di tempat kejadian perkara (TKP). Tak hanya korban, di lokasi yang sama  terdapat pelaku  sedang berkumpul bersama temannya. Diduga terjadi selisih paham dan mengakibatkan terjadi keributan antara salah seorang teman korban, Wawan bersama kelompok pelaku  hingga mengakibatkan pelaku kembali ke rumahnya. Tak henti sampai disitu, berselang beberapa menit kemudian, pelaku bersama teman -temannya kembali mendatangi kelompok korban dengan membawa senjata tajam (Sajam). \"Saat itu kami dikejar orang banyak, kami tak kenal siapa mereka. Semula saya tak terasa telah ditujah, saat tiba di rumah teman barulah saya tersadar telah mendapatkan luka. Saya fikir hanya ditinju  dan dipukul saja,\" terang korban. Mengetahui kejadian ini, korban langsung dibawa oleh keluarga teman korban ke RSMY Bengkulu guna mendapatkan pertolongan pertama. Sementara itu, ayah korban, Sai (40)  ketika ditemui, mengaku tak mengetahui pasti penyebab musibah yang menimpa putra bungsunya tersebut. Sebab  saat kejadian berlangsung, ia bersama sang istri tengah berada di Kabupaten Kepahiang untuk mengurus kebun mereka. \"Saya tahunya dari keluarga bahwa anak saya ditujah. Tak tahu penyebabnya, namun kami sudah melapor ke Polsek Gading Cempaka,\" terang pria yang telah dikarunia dua orang anak ini.(135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: