Dirut PD Bimex Nihil Pendaftar

Dirut PD Bimex Nihil Pendaftar

BENGKULU, BE - Pemerintah Provinsi Bengkulu telah membuka lowongan pekerjaan untuk menjadi direktur utama (Dirut) Perusahaan Daerah (PD) Bimex Provinsi Bengkulu sejak Senin (11/5), namun hingga siang kemarin (12/5) belum satupun calon yang mendaftarkan diri.

Kepala Biro Administrasi Perekonomian Setda Provinsi Bengkulu, Hj Yuliswani SE MM mengungkapkan, pendaftaran akan berlangsung hingga 16 Mei mendatang dan bagi masyarakat Bengkulu yang berminat untuk mengikuti seleksi dipersilakan memasukkan lamaran ke Kantor PD Bimex.

\"Untuk sementara yang direkrut hanya direktur utamanya dulu, kemungkinan setelah itu baru direksinya,\" kata Yulis kepada BE, kemarin.

Persyaratan untuk mengikuti seleksi pun tidak terlalu sulit, yakni harus memenuhi syarat umum seperti Warga Negara Indonesia, bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, mempunyai akhlak dan moral yang baik, setia dan taat pada Pancasila dan UUD 1945, setia dan taat kepada negara dan pemerintahan baik pusat maupun daerah.

Selain itu, tidak terlibat baik langsung maupun tidak langsung dalam setiap kegiatan yang menghianati Pancasila dan UUD 1945 seperti G30 S/PKI atau organisasi terlarang lainnya, mempunyai rasa pengabdian terhadap nusa dan bangsa, terutama kepada pemerintah daerah, tidak dicabut haknya berdasarkan keputusan pengadilan, sehat jasmani dan rohani.

\"Umurnya tidak dibatasi, asalkan tidak melebihi 60 tahun dibolehkan mengikuti seleksi,\" terang mantan Kepala Biro Pengelolaan Keuangan Setda Provinsi Bengkulu ini.

Selain harus memenuhi syarat umum, kata Yulis, calon peserta juga harus memenuhi syarat khusus, yakni mempunyai kepribadian dan sifat kepemimpinan, mempunyai pengetahuan, kecakapan dan pengalaman pekerjaan yang cukup dibidang pengelolaan perusahaan dan berwibawa serta jujur.

\"Masa jabatannya sama seperti Dirut perusahaan daerah lainnya, 4 tahun,\" imbuhnya.

Ditanya mengenai gaji atau penghasilan yang bakal diterima Dirut tersebut, Yulis mengaku tidak mengetahuinya secara detail, namun ia memperkirakan kemungkinan besar untuk tahap awal ini masih dibawah Rp 5 juta perbulannya.

\"Gaji itu tergantung kontribusinya, kalau dirutnya nanti berhasil membesarkan perusahaan daerah ini, secara otomatis penghasilannya juga meningkat,\" tuturnya.

Tugas Dirut yang baru pun cukup berat yakni menghidupkan kembali perusahaan daerah yang sudah lama mati suri tersebut. Bahkan saat ini izin bisnis yang dijalankannya berupa pemecah batu di Bukit Kandis Bengkulu Tengah sudah habis, sehingga harus diperpanjang terlebih dahulu sebelum beroperasi.

\"Kita harap Dirut yang baru nantinya mampu menghidupkan kembali perusahaan ini, karena sejauh ini ada hanya aset-asetnya seperti tanah dan bangunan. Karenanya dibutuhkan oeng yang benar-benar mampu,\" imbuhnya lagi.

Seleksi sendiri bukan dilakukan oleh tim independen, melainkan hanya dilakukan oleh pengawasnya saja yang diketuai Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah SAg MPd, Wakil Ketua Asnawi A Lamat, Sekretaris Ismed Lakoni dan anggota Lierwan serta perwakilan dari PD Bimex. (400)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: