Dua Gol Collins Bawa West Ham Ungguli MU, 2-1

Dua Gol Collins Bawa West Ham Ungguli MU, 2-1

\"joeWest Ham United mampu unggul atas Manchester United 2-1.  Gol kedua Collins di menit ke-59 membuat para pendukung West Ham bersorak gemuruh  pada  putaran ketiga Piala FA di Upton Park, Sabtu (5/1) malam waktu setempat. West Ham memainkan Joe Cole setelah baru saja direkrut dari Liverpool satu hari sebelumnya, sedangkan Kevin Nolan dapat dimainkan lagi usai menjalani sanksi akumulasi kartu. Di kubu tamu, United memberi Robin van Persie istirahat sehingga lini depan ditempati duet Danny Welbeck dan Javier Hernandez. Chris Smalling dimainkan sebagai bek kanan dan sayap kanan ditempati Rafael da Silva. West Ham langsung ditekan United melalui pergerakan Welbeck di awal pertandingan, tetapi bola sodorannya terlalu keras untuk dapat dicapai Hernandez. Awal yang bagus bagi United dilanjutkan dengan dua peluang susulan melalui upaya Paul Scholes. Setelah gol Welbeck dianulir karena Hernandez terperangkap off-side, Tom Cleverley menciptakan keunggulan bagi United pada menit ke-23. Kerja sama Rafael dan Hernandez di sektor sayap diakhiri dengan sodoran ke arah Cleverley di bagian kiri. Tanpa membuang waktu, sang gelandang melepas tendangan menyilang untuk menaklukkan Jussi Jaaskelainen. Fans United tidak bisa berlama-lama merayakan keunggulan ini karena lima menit berselang James Collins sukses menyamakan kedudukan. Joe Cole beraksi dengan mengelabui Scholes dan melepaskan umpan silang yang diteruskan Collins dengan sundulan kepala tanpa perlawanan. Gol Collins membangkitkan kepercayaan diri West Ham. Beberapa kali mereka memanfaatkan keunggulan fisik untuk melancarkan tekanan terhadap pertahanan United. Sekali menyerang balik, United memetik peluang berbahaya. Beruntung Jaaskelainen sigap menyelamatkan tembakan Hernandez. Hingga turun minum kedudukan tetap sama kuat. Pada babak kedua, menit ke-59 sebuah umpan lambung yang dilepaskan Joe Cole disambut dengan sundulan oleh Collins.  Bola kemudian melambung di sudut kiri atas gawang MU, dan tidak mampu dijangkau oleh De Gea. 2-1 untuk West Ham.  Hingga berita ini diturunkan, West Ham masih memimpin.(**) Susunan pemain inti: West Ham United Jussi Jaaskelainen; James Collins, Guy Demel, James Tomkins, Daniel Potts; Alou Diarra, Jack Collison, Joe Cole, Kevin Nolan; Carlton Cole, Ricardo Vaz Te. Manchester United David De Gea; Jonny Evans, Nemanja Vidic, Chris Smalling,Alexander Buttner; Tom Cleverley, Paul Scholes, Rafael da Silva, Danny Welbeck; Shinji Kagawa; Javier Hernandez.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: