Keuntungan Luar Biasa Dengan Menjadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan

Keuntungan Luar Biasa Dengan Menjadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan

\"SPO-2\"

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Seiring bertransformasinya PT Jamsostek (Persero) menjadi BPJS Ketenagakerjaan, berbagai kualitas pelayanan terus ditingkatkan dengan berinovasi mengikuti perkembangan teknologi, kemudahan akses dan kenyamanan menjadi prioritas utama BPJS Ketenagakerjaan. Sebagai upaya untuk menciptakan kenyamanan peserta, BPJS Ketenagakerjaan  memperluas  jangkauan peserta melalui penambahan beberapa kantor cabang pembantu (KCP).

Saat ini BPJS Ketenagakerjaan memiliki satu (1) kantor pusat yang berkedudukan di Jakarta, sebelas (11) kantor wilayah , seratus dua puluh satu (121) kantor cabang dan lima puluh tiga (53) kantor cabang pembantu.

Manfaat tambahan lainnya yang diberikan kepada perusahaan, pekerja, dan anggota keluarga peserta program BPJS Ketenagakerjaan yang masih aktif dalam rangka meningkatkan kesejahteraan pekerja beserta keluarganya. Manfaat tersebut antara lain program beasiswa bagi anak pekerja yakni, Beasiswa Ketenagakerjaan Peduli Pendidikan. Hal tersebut sebagai upaya  BPJS Ketenagakerjaan dalam berkontribusi meningkatkan kecerdasan bagi anak yang berprestasi.

kemudian pinjaman uang muka perumahan kerjasama bank  (PUMP - KB),  Pemberian pelatihan K3 bagi peserta. Pelatihan safetyriding  yang bertujuan  mencegah atau menurunkan angka kejadian kecelaan kerja dan  lalu lintas.

Pemberian Bantuan Biaya Perawatan dan Pengobatan tambahan  bagi peserta akibat kecelakaan kerja.

Pemberian tablet penambah darah (Tablet Zat Besi/ Float) yang ditujukan untuk meningkatkan status kesehatan dan gizi pekerja perempuan agar mencapai Produktifitas kerja yang maksimal  dan mencegah kecelakaan kerja akibat anemia.

Saat di temui tim BE kemarin (6/1), Kepala BPJS Ketenagakerjaan cabang Bengkulu menyampaikan, semua Jaminan Sosial dapat memberikan kontribusi terhadap peningkatan pembangunan perekonomian khususnya di Bengkulu dan pastinya akan menyejahterakan masyarakat (Pekerja dan keluarganya)

\"Kami mengharapkan masa depan Jaminan Sosial di provinsi Bengkulu ini terlaksana dengan baik sesuai prosedur yang tentunya sesuai dengan peraturan perundang-undangan tentang jaminan sosial ketenagakerjaan. Kami atas nama BPJS Ketenagakerjaan menghimbau kepada para pengusaha (perusahaan) dan para Tenaga kerja (Masyarakat) yang belum terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan agar segera mendaftarkan diri Sebagai peserta. Karena selain sebagai penjamin Jaminan Sosial tenaga kerja, masih banyak  benefit Yang Luar Biasa Dengan Menjadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan\" Ujar Masri.

Masri Juga menambahkan BPJS Ketenagakerjaan memberikan suasana kantor yang kondusif dilengkapi dengan personil yang dilatih melalui pelayanan prima agar dapat memberikan pelayanan yang peduli, ringkas, interaktif, modern, dan aktif (PRIMA). kemudahan lainnya yang bisa di peroleh yaitu  peserta bisa mendapatkan informasi dan pelayanan BPJS Ketenagakerjaan berupa kemudahan akses melalui link kami di www.bpjsketenagakerjaan.go.id dan akses lainnya tentang BPJS Ketenagakerjaan dapat di akses melalui website BPJS Ketenagakerjaan dan Aplikasi BPJSTK Mobile dengan melakukan instalasi di dalam smartphone berbasis Android, iOS dan Blackberry.

Inovasi terus ditingkatkan agar BPJS Ketenagakerjaan tetap menjadi mitra terpercaya bagi pekerja, pengusaha dan negara dalam melindungi  dan menyejahterakan pekerja Indonesia .

Program BPJS Ketenagakerjaan merupakan hak normatif pekerja dan sangat bermanfaat sekali bagi tenaga kerja dan keluarganya, untuk itu kami mengharapkan agar bagi pekerja yang belum menjadi peserta program BPJS Ketenagakerjaan segeralah mendaftar menjadi peserta guna terciptanya keamanan dan kenyamanan dalam bekerja sehingga diharapkan akan dapat meningkatkan Produktifitas. Bagi masyarakat yang ingin mencari informasi dan menyampaikan keluhan terkait dengan program, kepesertaan, dan pelayanan BPJS Ketenagakerjaan, dapat melalui Facebook fanpage : BPJS Ketenagakerjaan, akun twitter : @bpjstkinfo, Call Centre  : 500910 dan Website : www.bpjsketenagakerjaan.go.id Akumulasi Pembayaran Jaminan Tahun 2014  BPJS Ketenagakerjaan Bengkulu, sebagai berikut : Jaminan Kecelakaan Kerja ( JKK ) sebanyak :  414 kasus   Rp.  2.544.746.365,46, Jaminan Hari Tua ( JHT ) sebanyak :  2.952 kasus Rp. 21.095.878.800,09, Jaminan Kematian ( JKM ) sebanyak :  66 kasus Rp.1.381.800.000,00 ,Jasa Konstruksi ( Jakon ) sebanyak : 14 kasus  Rp. 172.331.917,51, Informasi (LHK ) sebanyak :  36 kasus    Rp.   230.700.769,61 Total : 3.482 kasus Rp. 25.425.457.852,67. ( Andri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: