PDAM Tertibkan Meteran Pelanggan

PDAM Tertibkan Meteran Pelanggan

AMEN,BE - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Tebo Emas (TTE) Kabupaten Lebong, Rabu (11/1) kemarin melakukan pembenahan terhadap pemasangan water meter serta penertiban milik pelanggan PDAM. Hal ini dilakukan untuk menghindari pemasangan water meter ilegal ataupun pelanggan yang tanpa menggunakan water meter. Dijelaskan Plt Direktur PDAM TTE Lebong, Nurmawati SSos, tujuan utama penertiban water meter ini selain untuk meminimalisir kebocoran suplai air bersih yang selama ini sering tidak lancar, juga untuk menertibkan indikasi terjadinya pencurian air dipelanggan serta tidak menutup kemungkinan terjadinya kebocoran pipa untuk menyalurkan distribusi air bersih. \"Saat ini kita akan terus melakukan penertiban terhadap water meter pelanggan. Perlahan-lahan kita akan membenahi BUMD ini untuk lebih baik. Untuk tahapan awal ini, kita turunkan sejumlah tim untuk turun kelapangan melakukan penertiban watermeter yang mengalami kerusakan. Dari hasil pengecekan tersebut akan kita data untuk ditindak lanjuti apakah nanti diganti atau diperbaiki,\" kata Nurmawati. Selain itu, saat ini untuk jumlah pelanggan PDAM TTE per 31 Januari 2015, tercatat sebanyak 6.062 pelanggan yang telah teregistrasi. Dari jumlah yang ada tersebut, setiap bulannya terjadi penambahan pelanggan baru. Untuk sumber air dan cakupan layanan, terdapat 15 titik yang tersedia dan tersebar dibeberapa wilayah dalam memenuhi kebutuhan pelanggan. Hanya saja ada 1 titik yakni di Tanjung Bunga, untuk kondisi saat ini debit airnya masih kurang. Untuk sementara masih dalam proses sumber air yang baru diwilayah setempat. \"Untuk sumber mata air di Tanjung Bunga 1, saat ini sedang dalam proses peremajaan. Karena kondisi debit airnya sudah berkurang dan akan diupayakan secepatnya proses perbaharuan dapat selesai,\" ungkap Nurmawati.(777)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: