Dewan Soroti Kinerja SKPD

Dewan Soroti Kinerja SKPD

CURUP, BE - Sejumlah anggota DPRD Rejang Lebong menyoroti kinerja beberapa satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Sorotan tersebut disampaikan dalam rapat paripurna pandangan fraksi terhadap nota pengantar RAPBD tahun 2015 di gedung DPRD, kemarin (18/12). Beberapa fraksi yang memberikan kritik dan saran tersebut diantaranya dari fraksi PDIP yang melalui juru bicaranya Jane. Saat menyampaikan pandangan fraksi PDIP, Jane menyoroti soal penerima Raskin yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Dimana menurut fraksi PDIP, perlu dilakukan pembenahan terkait penyaluran Raskin tersebut. \"Kami dari PDI Perjuangan meminta agar dinas terkait melakukan pendataan ulang terkait penerima Raskin, sehingga yang menerima, mereka yang benar-benar berhak,\" harap Jane. Sementara itu, sorotan juga diberikan oleh fraksi PAN.  Namun yang menjadi sorotan fraksi PAN bukan masalah Raskin, melainkan terkait dengan retribusi menara seluler di Kabupaten Rejang Lebong. Melalui Juru Bicaranya, Rudi Irawan, Fraksi PAN menyoroti Dinas Perhubungan dan Informatika Kabupaten Rejang Lebong. Dimana hingga saat ini Dishubkominfo belum menarik PAD dari puluhan menara seluler yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Selain Dishubkominfo, pihaknya juga menyoroti Dinas Kebudayaan dan Pariwisata.  Dinas ini dinilai kurang maksimal untuk mengembangkan wisata yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. \"Padahal banyak potensi wisata yang ada di Kabupaten Rejang Lebong yang layak dan bisa menghasilkan banyak PAD,\" jelas Rudi. Sementara itu dari fraksi Demokrat, melalui juru bicaranya Zulkarnaen, meminta agar BLHKP Kabupaten Rejang Lebong untuk konsisten dengan kebersihan yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.  Salah satunya soal sampah yang nantinya bisa mengakibatkan bencana alam jika banyak bertumpuk dan menyumbat saluran air dan sebagainya. Sebab, sesuai dengan icon Rejang Lebong yang tahun ini sudah membangun dua tugu Adipura dan tugu kesehatan.  \"Tugu adipura kan sudah dibangun, jadi harus konsisten, selain kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, juga peran pemerintah melalui SKPD-nya untuk sama-sama menjaga kebersihan demi kesehatan bersama,\" jelas Zulkarnain. Dalam rapat paripurna yang dimulai sekitar pukulu 09.00 WIB kemarin.  Sembilan fraksi DPRD Rejang Lebong menerima nota pengantar RAPBD tahun 2015 yang disampaikan bupati Rejang Lebong sebelumnya, untuk dibahas. Kesembilan fraksi tersebut disampaikan masing-masing juru bicaranya dalam paripurna pandangan fraksi terhadap nota pengantar RAPBD tahun 2015 yang digelar di gedung DPRD  Rejang Lebong. Paripurna sendiri, dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Rejang Lebong Abu Bakar didampingi dua unsur pimpinan DPRD, eksekutif, unsur FKPD, para pejabat dan camat serta anggota DPRD lainya. Perwakilan dari sembilan fraksi tersebut diantaranya fraksi Gerindra disampaikan oleh juru bicaranya M Ali, fraksi Golkar disampaikan oleh Wahono. Kemudian fraksi PDI-P disampaikan oleh Jane, Hanura disampaikan oleh Suhardin, kemudian fraksi PAN disampaikan oleh Rudi Irawan.  Lalu, dari fraksi Nasdem disampaikan oleh Irawan, fraksi PPP disampaikan juru bicaranya Erliana, Fraksi demokrat disampaikan Zulkarnaen, dan fraksi keadilan bangsa disampaikan oleh Untung Basuki. Secara bergantian, masing-masing perwakilan fraksi menyampaikan pandanganya terhadap nota pengantar RAPBD tahun 2015 dan semuanya menerima nota pengantar RAPBD tahun 2015 untuk dibahas.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: