Blitar Belajar Program Lansia

Blitar Belajar Program Lansia

\"Wabup CURUP, BE- Program pemberdayaan lanjut usia (Lansia) selama ini dilakukan Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong mendapat perhatian dari Pemkab Blitar Jawa Timur. Bahkan untuk mengetahui secara dengan jelas Program Lansia tersebut Wakil Bupati Belitar Rijanto mendatangi Kabupaten Rejang Lebong, Jumat (24/10) lalu. Menurut Rijanto beberapa program lansia  sangat menarik di Rejang Lebong seperti kegiatan bedah rumah  dilakukan pemerintah Rejang Lebong untuk Lansia. Menurut Rijanto program bedah rumah tersebut seiring dengan dengan program pemerintah untuk mengurangi kemiskinan. \"Ini sangat jelas sekali, dan sangat baik sekali programnya sehingga bisa kami terapkan di daerah kami,\" ungkap Rijanto. Menurut Rijanto, program lansia  dilakukan pemerintah Rejang Lebong sudah sangat mandiri. Hal tersebut karena dilakukan tanpa menggunakan kegiatan APBD. Ia mencontohkan untuk program bedah rumah sendiri  dilakukan secara bergotong royong. Selain program Lansia lain  menarik untuk mereka terapkan di Kabupaten Blitar yaitu Posyandu Lansia. Menurut Rijanto kegiatan-kegiatan pemeriksaan kesehatan untuk usia lanjut tersebut sangat penting dilakukan. \"satu lagi program yang akan kami contoh yaitu operasi katarak. Karena selama ini program kita belum sampai kesitu. Beberapa kegiatan tersebut akan menjadi point-point yang bisa kami terapkan di daerah kami,\" papar Rijanto. Sementara itu untuk program Lansia  sudah mereka lakukan di Kabupaten Blitar seperti Senam Lansia serta ekonomi produktif. Kegiatan Ekonomi produktif  dilakukan seperti memberdayakan lansia untuk masih produktif seperti dengan beternak ayam. Kunjungan Wakil Bupati Blitar bersama rombongan ini disambut langsung oleh Sekkab Rejang Lebong Drs Sudirman bersama unsur SKPD Kabupaten Rejang Lebong Lainnya. Terkait dengan Program Lansia Rejang Lebong. Rombongan dari Kabupaten Blitar ini mendapat penjelasan dari sekretaris Komda Lansia Rejang Lebong, Sapawi SKM. Dalam pemaparannya Sapawi menjelaskan dengan adanya program Lansia di Kabupaten Rejang Lebong ini diharapkan bisa meningkatnya umur harapan hidup serta  memberikan pembinaan kepada kelompok lansia yg ada di kabupaten Rejang Lebong. Untuk jumlah Lansia di Rejang Lebong sendiri, Sapawi menjelaskan saat ini jumlahnya ada sekitar 10 ribu jiwa. Dalam memberdayakan lansia ini petugas kesehatan diberikan pelatihan khusus senam jantung sehat lansia. \"Selain itu setahun sekali para lansia yang ada kita ajak ke Suban Air Panas. Disana  kita mengajak mereka reffresing serta bisa mengenang masa-masa muda mereka dulu,\" jelas Sapawi.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: