Satpol PP Razia PNS dan Pelajar
KEPAHIANG, BE - Jajaran Satpol PP Kepahiang kembali akan melakukan penertiban terhadap Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan pelajar yang keluyuran jam kerja dan jam belajar. Target utama para PNS keluyuran di pusat perbelanjaan, sednagkan target pelajar yakni yang bolos belajar di warung internet (warnet). \"Pelaksanaan razia akan kita gelar dalam waktu dekat ini, fokus kita untuk saat ini yakni PNS dan pelajar yang keluyuran pada jam kerja dan jam belajar di sekolah. Umumnya baik PNS dan pelajar yang akan kita data nantinya yang berada dipusat perbelanjaan dan arena bermain seperti warnet,\" ujar Kasatpol PP Zakaria Anwar SH melalui Kabid PUKM A Gani SSos kemarin. Dikatakannya, nantinya baik PNS dan pelajar yang terkena razia akan dilakukan pendataan, kemudian data ini akan disampaikan kepada atasan masing-masing dan diteruskan kepada pihak Inspektorat dan Bupati Kepahiang. \"Harapan kita dalam pelaksanaan razia nantinya tidak ada PNS maupun pelajar yang keluyuran dijam kerja,\" jelasnya. Menurutnya, beberapa saat yang lalu pihaknya juga sempat menggiatkan pelaksanaan razia PNS ini dan hasilnya para PNS tampak tertib. Hanya saja hal tersebut tidak berlangsung lama karena setelah itu kembali didapati para PNS dan pelajar yang keluyuran dipusat perbelanjaan pada jam kerja. \"Razia ini kita lakukan agar para PNS dan pelajar bisa disiplin. Selain itu juga pelajar dan PNS di Kepahiang ini kita harapkan bisa menjadi teladan yang baik bagi masyarakat Kepahiang,\" tegasnya. Lebih jauh disampaikannya, selain melakukan razia PNS dan Pelajar ini, pihaknya juga tetap mengintensifkan pelaksanaan razia pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di trotoar badan jalan. Hal ini untuk mensukseskan penialan Adipura tahap pertama yang tengah berlangsung saat ini di Kepahiang. \"Razia PKL dan pegadang tetap kita langsungkan karena tugas Satpol PP menegakkan Perda,\" tandasnya. (505)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: