Danlanal Gelar Baksos

Danlanal Gelar Baksos

\"RIO-PENANAMAN BENGKULU, BE - Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (Lanal) Bengkulu kemarin menggelar kegiatan bakti sosial (Baksos) di Pondok Besi Tapak Paderi. Pada Baksos tersebut berbagai kegiatan dilakukan, diantaranya melakukan penanaman pohon cemara di tepi pantai.  Menurut Danalanal Letkol Laut (P) Amrin Rosihan Hendrotomo, selain untuk penghijauan, penanaman cemara tersebut dilakukan guna menjadikan Bengkulu lebih berkembang, sebab pantai Bengkulu memiliki potensi yang tak kalah dibandingkan dengan objek wisata yang berada di daerah lain. \"Pantai Panjang memiliki potensi yang luar biasa, bahkan secara fisik lebih indah dibandingkan dengan Pantai Kute, Bali. Namun, jika dilihat sekarang, kita tidak bisa mengatakan seperti itu, sebab masih banyak sekali warung-warung liar dan saat ini pantai belum tertata rapi,\" ungkap Danlanal. Dikatakanan Danlanal, dengan  adanya penanaman pohon tersebut ia berharap dapat menimbulkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga ekosistem kawasan pingggiran pantai. Selain, itu dan Danlanal juga berpesan agar kegiatan serupa terus dilakukan dan selalu dilakukan pengawasan. \"Saya harap kegiatan ini bisa dilakukan berkesinambungan, baik dari pemeliharaan maupun dari pengadaannya sebab pantai ini merupupakan milik kita bersama. Untuk itu saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk peduli sebab pantai panjang merupakan tanggung jawab bersama,\" tuturnya. Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar), Laksamana muda TNI INGN Ary Atmaja SE, melalui Kadispotmar Koarmabar Kol Endra Sulistiono SE MM, kegiatan ini merupakan agenda rutin  yang digelar TNI, setiap tiga bulan sekali (triwulan). Melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemaman kepada masyarakat tentang ketahanan wilayah dan menjaga ekosistem laut. \"Diharapkan dengan adanya kegiatan ini masyarakat mempunyai kesadaran, semangat bela negara dan cinta  tanah air serta mengerti akan pelestarian laut dan penghijauan demi menskseskan program pemnerintah dalam memerangai pemansan global,\" katanya. Selain itu, dalam Baksos kemarin, Lanal juga menggelar berbagai kegiatan sosial lainnya, diantaranya pemberian pengobatan gratis, penyuluhan keluarga berencana (KB), dan penyuluhan kepada masyarakat tentang bela negara dan keamanan laut. Acara tersebut, dimulai sekitar pukul 09.00 WIB dan dihadiri oleh Wakil Walikota Bengkulu  Ir Patriana Sosialinda, Kadispotmar Koarmabar Kol Endra Sulistiono SE MM, Dandim 0407 Ganda S, Kapolres Bengkulu AKBP Iksantyo Bagus Pramono SH MH, serta puluhan masyarakat dan pelajar. (135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: