Siswi SMPN 3 SK Juara Karate
SINDANG KELINGI BE - SMP Negeri 3 Sindang Kelingi, tahun ini banjir prestasi. Sebulan terakhir, SMP yang berlokasi di Desa Mojorejo, Kecamatan Sindang Kelingi ini sedikitnya mengoleksi belasan prestasi, baik di tingkat kabupaten maupun provinsi. Prestasi menonjol SMPN 3 Sindang Kelingi ditunjukkan pada bidang olahraga dan akademik. Prestasi teranyar adalah Juara I kategori putri di cabang olahraga karate kelas bebas tingkat SMP dalam Pekan Bina Prestasi Se- Kabupaten Rejang Lebong Tahun 2014, atas nama Langgeng Setiani. Bukan hanya di bidang olahraga, di bidang lain pun pelajar-pelajar di sekolah ini mampu membawa harum nama sekolah. Seperti menjadi Juara 2 Lomba MTQ Putra tingkat SMP/MTS se-Provinsi Bengkulu Tahun 2014, Juara 3 Bidang Biologi dalam Olimpiade Sains Nasional (OSN), serta masih banyak prestasi tingkat kecamatan dan kabupaten yang lainnya. Saat ditemui di sekolahnya, Senin kemarin (15/9), Langgeng Setiani yang merupakan anak pasangan Bapak Pranjono dan Ibu M. Yuniarni ini mengaku senang karena dapat membanggakan sekolah dan orang tuanya berkat prestasi yang ia dapatkan. Siswi yang kini duduk di kelas 3 ini juga bercerita bahwa prestasi yang ia dapatkan itu tidak mudah. Ia bahkan harus menjalani latihan hingga 3 kali dalam seminggu demi mengasah kemampuan bertandingnya. Gadis kelahiran Mojerejo, 7 November 2000 ini tergabung dalam KKI (Khusinryum Karate-Do Indonesia) Cabang Mojorejo. \"Senang sekali rasanya dapat membanggakan sekolah dan orang tua,\" tutur Langgeng. Terpisah, Kepala SMPN 3 Sindang Kelingi, Drs. Jasman menjelaskan prestasi-prestasi itu merupakan buah usaha keras dari para siswa serta kesungguhan guru-guru pembina membimbing dan mendampingi siswa. Itulah sebabnya, Jasman menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada para siswa yang telah berprestasi dan guru-guru pembina serta ia berharap agar tidak berpuas diri dan terus menorehkan prestasi untuk sekolah yang ia pimpin. “Terima kasih untuk siswa dan guru-guru pembina yang telah memberikan prestasi dan membuat bangga sekolah. Saya harap mereka tidak berpuas diri dan terus menorehkan prestasi,\" ungkap Jasman. (222)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: