Pemkab Bengkulu Utara Punya Website Resmi

Pemkab Bengkulu Utara Punya Website Resmi

https://bengkuluutarakab.go.id/

ARGA MAKMUR, BE - Guna Pningkatakan mutu dan kualitas pelayanan publik di bidang informasi. Pemerintah kabupaten Bengkulu Utara (BU) meluncurkan website resmi melalui portal www.bengkuluutarakab.go.id. Situs itu bisa akses 24 jam, yang memberikan informasi kepada masyarakat mengenai Kabupaten Bengkulu Utara. Untuk mengelola situs itu, pegawai humas dan protokol sekretariat Pemkab BU, mengikuti pelatihan pengelolaa website online.

Pelatihan itu mendatangkan  tim Bengkulu Ekspress (BE) Online sebagai pemateri, di ruang sekretariat layanan pengadaan secara elektronik (LPSE) Pemkab BU. \"Pelatihan ini untuk memberikan pengetahuan humas pemkab BU soal media online. Sebagai corongnya Pemda, humas harus memberikan informasi yang dibutuhkan masyarakat luas,\" ujar Reni, pemateri pelatihan itu.

Manajer BE Online, Fino Ferdianto menjelaskan, panduan dan pelatihan yang disampaikan itu, dimaksudkan agar pengelola website bisa mengelola informasi yang akan disampaikan ke masyarakat. Termasuk mendesain tampilan situs agar menarik pembaca. \"Website ini resmi milik Pemkab BUyang dapat diakses selama 24 jam. Semua informasi terbaru dan terakurat di Kabupaten BU bisa dilihat di website ini,\" ujar Fino.

Asisten I Pemkab BU, Sahat Situmrang AP MM menyambut baik adanya pelatihan panduan yang digelar tim BE Online. Diharapkan bagian humas Pemkab BU selaku corongnya pemerintah daerah, melakukan penyebaran informasi yang dibutuhkan publik. Tidak hanya masyarakat Bengkulu Utara saja, yang membuka situs itu. Namun masyarakat seluruh Indonesia bisa membuka situs itu, yang ingin mengetahui tentang Kabupaten Bengkulu Utara. \"Jangan sampai ketinggalan informasi. Silahkan mengakses informasi terbaru mengenai Bengkulu Utara, melalui website resmi ini,\" kata Sahat. (***)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: