Bulan Depan, Camat dan Lurah Wajib Apel Gabungan
TUBEI, BE - Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lebong H Guntur SSos menjelaskan jika mulai bulan September mendatang seluruh Camat dan Lurah se Kabupaten Lebong diwajibkan untuk mengikuti apel gabungan yang dilakukan di Kantor Bupati Lebong tiap awal bulannya. Seperti yang lain, setiap camat dan lurah nantinya juga akan dilakukan absensi kehadiran. \"Selama ini memang Camat dan Lurah tidak ikut dalam apel gabungan setiap bulan. Namun untuk bulan depan (September, red) dan seterusnya mereka diwajibkan untuk ikut. Bagi yang absen tentunya nanti juga akan dikenakan sanksi,\" kata Guntur. Ditambahkan Guntur, hal ini dimaksudkan untuk meningkatkan koordinasi Kecamatan dan Kelurahan. Selain itu, diharapkan kehadiran Camat dan Lurah pada apel gabungan ini dapat meningkatkan ketertiban dalam administrasi mengingat kecamatan dan kelurahan memiliki anggaran tersendiri. \"Ada setiap arahan yang disampaikan pada apel gabungan, baik dari Bupati maupun Sekda. Selain itu juga diharapkan dengan kebijakan baru ini dapat memperbaiki administrasi pada setiap Kecamatan dan Kelurahan mengingat mereka ada anggaran tersendiri.Langkah ini juga salah satu upaya untuk mempertahankan predikat WTP berhasil diperoleh,\" pungkas Guntur.(777)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: