Hasil Pilpres Bergerak ke KPU
CURUP, BE- Seperti yang telah dijadwalkan sebelumnya. Bila tidak ada halangan yang berarti hari ini hasil pemilihan presiden (Pilpres) 9 Juli lalu mulai berdatangan ke Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Rejang Lebong setelah sebelumnya dilakukan Pleno di tingkat kecamatan yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. \"Kemungkinan besar hariĀ senin atau selasa ini hasil Pilpres mulai berdatangan ke sekretariat KPU,\" ungkap Ketua KPU Rejang Lebong, M Saleh SAg MM.
Menurut M Saleh, setelah sampai di KPU Kabupaten Rejang Lebong kemudian akan dilakukan Pleno ditingkat Kabupaten Rejang Lebong yang akan dilaksanakan pada tanggal 16 atau 17 Juli mendatang. \"Sesuai dengan jadwal tahapan Pilres Pleno ditingkat KPU Rejang Lebong akan kita laksanakan pada tanggal 16 atau 17 Juli ini,\" tambahnya.
Lebih lanjut M Saleh menjelaskan, pada saat Pleno di tingkat Kabupaten nanti pihaknya akan mengundang beberapa pihak terkait seperti saksi, Panwaslu Rejang Lebong, Kesbangpolinmas, Panitia Pemungutan Kecamata, serta dari pihak kepolisian untuk menyaksikan langsung jalannya pleno.
Sementara itu, saat ditanya apakah ada permasalahan yang ditemukan atau terjadi protes pasca dilaksanakannya Pilpres, M Saleh menjelaskan hingga kemaren pihaknya belum mendapat informasi adanya permasalahan serta protes yang dilakukan sejumlah pihak terkait hasil pilpres beberapa waktu lalu.
Dalam kesempatan tersebut ia juga meminta masyarakat jgn terpancing dengan isu-isu khususnya isu yang bisa memancing perpecahan terkait dengan hasil Pilpres 9 Juli lalu.
\"Kita meminta masyarakat untuk tidak perpancing dengan isu-isu yang keluar terkait dengan hasil Pilpres kemari, namun kita tunggu saja hasil perhitungan manual yang akan dilaksanakan KPU RI pada tanggal 22 Juli nanti,\" harap M Saleh.
Selain itu, M saleh juga meminta kepada masing-masing tim pemenangan pasangan Capres dan Cawapres untuk segera melaporkan atau menyampaikan hasil penggunaan dana kampanye Pilpres lalu.(251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: