Semua Parpol Tak Penuhi Syarat

Semua Parpol Tak Penuhi Syarat

\"\"TALANG EMPAT, BE- Verifikasi faktual administrasi dan keanggotaan Partai politik (Parpol) telah berakhir kemarin. Hasil verifikasi yang telah dilakukan KPU (Komisi Pemilihan Umum) dan Pengawas Pemilu (Panwaslu) Bengkulu Tengah, ternyata tak ada satupun Parpol memenuhi syarat, menjadi peserta pemilu 2014. Terutama dari segi KTA (Kartu Tanda Anggota) kader partai.

\"Dari segala temuan KTA administrasi semua parpol belum memenuhi syarat,\" tegas Ketua Panwaslu Benteng Drs BJ Karneli melalui Divisi Pengawasan Meiji Casanova, SE pada BE kemarin.

Hal itu ditandai dengan temuan banyaknya kejanggalan atas identitas KTA Parpol. Diduga kuat KTA tersebut banyak dimanipulasi. Parpol asal comot saja memasukkan warga menjadi kadernya. Padahal warga tersebut bukanlah anggota partainya. Meiji menjelaskan 20% dari KTA yang diserahkan partai politik bermasalah, terutama dari identitas KTA, dan pemilik identitas di KTA saat diverifikasi dilapangan. Selain itu, pemilik identitas KTA banyak yang tidak mengakui keanggotaannya pada salah satu parpol.

\"Pada identitas ditemui banyak kejanggalan terutama pemilik KTA banyak yang berusia pelajar dan dari kalangan uzur. Sehingga diragukan keabsahannya. Selain itu, banyak pula identitas KTA tidak diakui pemilik identitas, bahkan sebagian dari mereka mengaku tidak tahu kalau nama mereka dimasukkan sebagai keanggotaan partai politik,\" beber Meiji.

Selain itu temuan lainnya,  7 dari 14 Parpol yang diverifikasi tidak ditemui lokasi sekretariatnya. Sehingga verifikasi faktual tidak dapat dilakukan.

Sementara itu, Divisi Sosialisasi KPU Benteng, Supirman, SAg tidak menampik adanya KTA yang bermasalah itu. Menurutnya, dari hasil verifikasi faktual administrasi dan keanggotaan sejak 5 hingga 11 Desember kemarin semua Parpol belum memenuhi syarat. Namun demikian jelasnya, parpol itu dapat segera memperbaiki kekurangan pada 14-18 Desember mendatang. Sementara itu diketahui, 7 parpol yang belum diverifikasi, yakni PPPI, Partai Buruh, Partai SRI, PKNU, Nasrep (Nasional Repubik), PKPB dan PDK.

Terpisah Ketua Partai SRI kabupaten Benteng, Novriyadi tak menampik bila ada kekurangan pada identitas KTA di partainya. Hal itu katanya dikarenakan jumlah anggota yang banyak, sehingga kesalahan itu bisa jadi ada. \"Ya mungkin sebagiannya salah, karena kemarin banyak (KTA) anggota yang diserahkan,\" akunya. (122)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: