Dukcapil Dapat Mobnas Bekas

Dukcapil Dapat Mobnas Bekas

TAIS, BE - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Seluma mendapat kendaraan dinas bekas. Hal ini setelah usulan pengadaan kendaan baru ditolak anggota DPRD. Kendaraan tersebut merupakan mobil bekas dari Kades Padang Capo Kecamatan Lubuk Sandi jenis Toyota Hilux Dobel Cabin. Untuk memperbaiki kendaraan ini sangat membutuhkan dana yang cukup besar. Mengingat saat ini kendaraan ini telah tidak bisa dijalankan. “Daripada tidak ada, kendaraan oprasional ke pelosok, mendingan kendaraan yang rusak berat ini kita gunakan,” kata Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Seluma H Herkules Jeraim SH MH. Kendati demikian, katanya, Dinas Dukcapil tetap akan menggunakan kendaraan tersebut. Dimulai dengan perbaikan satu persatu onderdil kendaraan tersebut ke bengkel. “Harapan kita adalah bisa untuk menjemput bola terhadap warga yang belum memiliki KTP Elektronik. Terutama mereka yang berdomisili di pedalaman,” katanya. Dikatakan Herkules, kendaraan tersebut merupakan pemberian dari Pemda Seluma. Setelah kendaraan ini tidak dipergunakan lagi oleh Kades padang capo. Kades bersangkutan juga telah tidak menyanggupi lagi untuk mempergunakannya. Sehingga ditarik oleh bagian Aset Daerah dan saat ini diserahkan kepada Dinas Dukcapil. “Dengan demikian kita juga mengharapkan kepada DPRD agar usulan dari Dinas Dukcapil dipertimbangkan. Mengingat kita memberikan pelayanan kepada masyarakat,” harapnya. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: