Kirsten Dunst Bertipe Wanita yang Suka Dikuasai Pria

Kirsten Dunst Bertipe Wanita yang Suka Dikuasai Pria

Artis berdarah Jerman dan Swedia ini mengaku tipe wanita yang senang didominasi oleh kaum lelaki. Tentu dalam konteks ini, ia merujuk pada pacarnya yang terbaru, Garrett Hedlund. Bagi Kirsten Dunst, perempuan memang sesekali perlu memiliki seorang yang dianggap sebagai ksatria berbaju jirah yang selalu siaga untuk pasangannya.

“Aku pikir feminin telah sedikit-demi sedikit ditinggalkan. Tetapi, memang kita harus mendapatkan pekerjaan kita sendiri dan menghasilkan uang sendiri. Tinggal di rumah, menjadi ibu, atau memasak. Itu adalah hal yang berharga yang ibuku ajarkan,” tutur bintang film Upside Down dan Spiderman 1-2 ini.

Meski begitu, dia menambahkan, terkadang seorang wanita ada kalanya harus bersikap menjadi seorang wanita dan pria sebagai pria sebagaimana mestinya.

Sebelum dengan Hedlund, kisah cinta Dunst tergolong gamblang di media, termasuk hobinya melakukan hubungan seks bersama mantan, Jake Gyllenhaal di tempat umum. Sejumlah rocker pun pernah dikaitkan dengan namanya, seperti drummer Fabrizio Moretti dan vokalis band asal Inggris, Johnny Borrell.

Dunst kemudian melirik sesama aktor, Jake Hoffman, putra Dustin Hoffman. Setelah putus, kesukaan Dunst pada bad boys bersambung. Ia langsung mendekati drummer band rock indie, Jason Boesel. Kedekatan mereka sempat membuat keluarga dan sahabat Dunst cemas. Mereka tak ingin ia kembali pada kehidupan ala rocker yang bisa mengantarkannya kembali menjadi party girl.

Baru-baru Dunst ketahun nongkrong di Rick Saloon, klub striptis di Kawasan New Orleans. Namun, ia sama sekali tidak menonton aksi vulgar yang disuguhkan, meskipun dirinya duduk di kursi VIP alias tepat di depan panggung atraksi. Bahkan dirinya tampak serius terlibat percakapan dengan lawan bicaranya.

Meski demikian, menurut sumber, Dunst tetap memberikan tip kepada salah satu penari dan bahkan datang kembali malam berikutnya. (rmo/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: