Pertanyakan Realisasi Transmigrasi

Pertanyakan Realisasi Transmigrasi

\"YarusdiKEDURANG, BE – Camat Kedurang, Yarusdi  Yunir SSos mengatakan, warga Kedurang saat ini menunggu realisasi pelaksanaan transmigrasi di kecamatan tersebut. Pasalnya warga Kedurang khususnya Desa Batu Ampar sudah mempersiapkan lahan yang dekat dengan pemukiman warga untuk lokasi transmigrasi. “Persiapan lahan sudah lama bahkan warga sudah bertanya-tanya apakah program transmigrasi  jadi atau tidak,” katanya. Menurut Yarusdi, isu akan ada program transmigrasi di Kecamatan Kedurang sudah mulai dari tahun 2010 lalu, namun hingga saat ini belum ada tanda-tanda akan terwujud. Sehingga dia sering mendapat pertanyaan dari warga apakah program itu akan terwujud atau tidak. Sebab itu Yarusdi berharap agar  SKPD terkait dalam hal ini Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja BS dapat segera mewujudkannya dalam waktu dekat ini. “Harapan kami jika program transmigrasi ada dapat segera dilaksanakan sebab lahan sudah disediakan dalam waktu yang cukup lama,” harapnya. Sementara itu Kadis Nakertransos BS, H Aprizal Sufi Damri SH memastikan jika program transmigrasi akan terwujud di Kecamatan Kedurang tepatnya di Desa Batu Ampar. Ia mengaku tahun 2013 lalu pihaknya sudah melakukan pemetaan lokasi dan pada tahun 2014 ini rumah-rumah warga transmigrasi akan dimulai pembangunannya. Adapun jumlah bangunan rumah yang akan di bangun sebanyak 300 unit dengan rincian 150 unit untuk warga trans dari luar dan sisanya untuk warga trans lokal. “Tahun ini akan dilakukan pembangunan  rumah trans, baru pada tahun 2015 warga trans akan mulai masuk ke lokasi transmigrasi di Desa Batu Ampar Kedurang sebanyak 300 kepala keluarga,” demikian Aprizal Zufi.(369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: