Hadiri Istighosah Kubro dan Pencabutan Umroh BE
BENGKULU, BE - Ketua DPW Gerakan Pemuda Ansor Provinsi Bengkulu M Soleh mengatakan dalam rangka menyambut tahun baru 2014, Organisasi Masyarakat (Ormas) Gerapan Pemuda Ansor akan menggelar Istighosah Kubro atau dzikir akbar bertempat di Lapangan Merdeka depan Rumah Dinas Gubernur di Kelurahan Jitra Kota Bengkulu. \"Kita akan mengambil tema kebangsaan \'\'Khidmat Ansor untuk menyongsong tahun baru 2014 yang lebih baik,\'\' ujar M Soleh. Menurut M Soleh pelaksanaan Dzikir Akbar tersebut pada hari Selasa (31/12) sebagai hari tutup tahun 2013. Kegiatan ini akan dimulai sekitar pukul 13.00 WIB sampai selesai dan akan dihadiri oleh Mantan Ketua Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) Dr KH A.Hasyim Muzadi, Ketua Umum DPP GP Ansor Sahabat, H. Nusron Wahid, Al Habib Hamid Ja\'far Al-Qodri sekaligus melakukan peletakan batu pertama pembangunan sekertariat GP Ansor di Bengkulu. \"Acara Istighosah Kubro akan dihadiri oleh Bapak Gubernur H. Junaidi Hamsyah dan sejumlah tokoh NU,\" ujar Soleh. Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk dapat hadir pada acara Istighosah Kubro tersebut dalam rangka menyambut pergantian tahun baru 2013 ke 214 masehi. \"Saya mengaja kepada semua umat muslim agar bisa hadir dalam acara Isqhsah Kubro, kita sudah menargetkan sekitar 10.000 orang jamaah dari semua kabupaten dan kota,\" ujarnya. Undi Umroh Bersamaan dengan Ihtighosah tersebut, Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah SAg MPd juga akan mencabut undian umroh yang terselenggara atas kerjasama Pemerintah Provinsi dan Koran Harian Bengkulu Ekspress (BE). Program tersebut, selain meningkatkan keimanan dan ketaqwaan masyarakat, juga menjadikan motivasi masyarakat untuk gemar membaca. Sehingga meningkatkan kecerdasan masyarakat yang nantinya akan berimbas pula pada kesejahteraan. Kupon undian yang diambil dengan cara menggunting Koran Harian Bengkulu Ekspress, sudah terkumpul hingga berjumlah puluhan ribu lembar. Masyarakat Bengkulu, diharapkan dapat mengikuti Istighosah Kubro tersebut dan menyaksikan langsung pengundian umroh. General Manager Bengkulu Ekspres Sukatno SPd mengatakan pembaca setia BE yang beruntung akan berangkat umroh gratis, karena biayanya ditanggung oleh gubernur Bengkulu. Ke depan program umroh ini diharapkan tetap berlanjut, mengingat antusias masyarakat untuk pergi umroh sangat tinggi. \"Nanti pembaca yang beruntung akan diberangkatkan dengan peserta umroh dari kabupaten dan kota,\" jelasnnya. (100)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: