Budidaya Lele Terpal

Budidaya Lele Terpal

ARGA MAKMUR, BE - Banyak cara untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat Bengkulu Utara (BU). Bupati BU, Dr Ir H M Imron Rosyadi MM MSi mengajak mayarakat untuk memanfaatkan hasil perikanan ikan lele, seperti yang telah dilakukan warga kecamatan Ketahun. Meski tak memiliki kolam, namun masyarakat setempat dengan cerdas membuat kolam lele dari terpal. \"Saya lihat ini sangat bagus sekali, tidak ada kolam, bisa dibuat melalui kolam terpal. Ikan lele itu mudah sekali berkembangbiaknya, jadi tidak harus dikolam ikan,\" jelas Imron. Dikatakannya, ternak ikan lele sangat mudah dan tidak memerlukan tempat yang bersih dan air mengalir, sehingga sangat mudah dilestarikan. Jika potensi ini bisa dikembangkan, Bengkulu Utara akan menjadi sentra ikan lele di Provinsi Bengkulu. \"Potensinya sangat besar dan semestinya masyarakat bisa melakukan budidaya ikan tersebut,\" katanya. Melalui budidaya ikan lele itu, diharapkan menjadi alternatif bagi masyarakat untuk mendapatkan penghasilan. Selama ini warga hanya terfokus pada sektor perkebunan saja, potensi budidaya ikan lele bisa menjadi solusi untuk peningkatan perekonomian warga. \"Kalau terpal kolam ikan nila sudah ada di Padang Jaya, jadi untuk setiap kecamatan itu harus ada inovasi, tidak terfokus dengan pertanian dan perkebunan saja, kalau tidak punya biaya, minta bantuan kepada SKPD melalui kelompok untuk bantuan pembelian  bibit atau terpalnya,\" tandas bupati. Sementara itu,  Camat Ketahun, Budi Sampurno mengatakan untuk kolam terpal ikan lele di wilayahnya itu sudah ada sejak satu tahun terakhir lalu. Namun sejauh ini belum dikembangkan secara maksimal dan hanya dijadikan sampingan oleh warga. \"Tingkatnya belum untuk bisnis, pendistribusiannya pun masih dalam kabupaten. Harapan kami,  ada dukungan dari pemerintah daerah untuk mendorong budidaya ikan lele terpal ini,\" kata Budi. (117)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: