Sekretariat Perlu Dibenahi
KENDATI hanya baru menjabat sebagai Plt Sekda Seluma, H Syafrudin Dahlan SH MM berencana untuk melakukan pembenahan sekretariat dan SKPD-SKPD sehingga diharapkan dapat saling bersinergi dalam menjalankan pembangunan Seluma kedepan. “Perlahan-lahan kesalahan yang ada akan diperbaiki guna mendapatkan birokrasi yang sesuai dengan keinginan dari Kabupaten Seluma ini,” sampainya. Ia mengaku, saat ini banyak kesalahan birokrasi, sehingga tugas bersama untuk memperbaikinya. Selain itu bisa menciptakan hubungan komunikasi yang baik antara SKPD dengan SKPD lainnya, dan SKPD dengan sekretariat. Baik itu dalam tata kelola pemerintahan, tata kelola administrasi dan pembangunan Kabupaten Seluma.(333)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: