Jalan Tembus Dibahas Gubernur Se-Sumatera

Jalan Tembus Dibahas Gubernur Se-Sumatera

TUBEI,BE - Setelah Bappeda Lebong melakukan pertemuan dengan Pemerintah Kabupaten Merangin Provinsi Jambi dan Kabupaten Musirawas Sumatera Selatan terkait rencana pembangunan Jalan Lebong-Meragin dan Lebong- Musirawas. Dalam bulan ini rencana pembukaan jalan tembus antar provinsi itu disampaikan dalam pertemuan Gubernur se- Sumatera. Pembahasannya digelar di Medan Sumatra Utara dalam waktu dekat ini. \"Rencana pembukaan jalan ini sudah kita sampaikan kepada Gubernur Bengkulu baik berupa dokumen yang diperlukan termasuk dengan hasil studi kelayakan yang sudah dilakukan,\" ungkap Kepala Bappeda Kabupaten Lebong, Fauzi Taher SH MSi kepada BE kemarin. Dijelaskan Fauzi, saat ini Bappeda Kabupaten Lebong terus berupaya agar rencana pembukaan jalan menuju 2 Provinsi tersebut bisa masuk dalam peraturan presiden yang saat ini masih dalam tahap penggodokan ditingkat Pusat tersebut. Untuk pembentukan Perpres tentang TNKS ini masih ada 2 kali pertemuan lagi sebelum di terbitkan. \'\'Nah kita upayakan agar tim dari penyusunan Perpres bisa datang ke Lebong untuk melihat secara langsung kondisi sebenarnya, selain melihat dokumen yang kita sampaikan. Mudah-mudahan dengan dukungan masyarakat rencana ini bisa terealisai, sehingga Lebong bisa terbebas dari keterisoliran,\" jelas Fauzi. Sebelumnya, Pemkab Merangin maupun Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi dan Kabupaten Musirawas Sumatra Selatan mendukung program jalan tembus tersebut. Bahkan, ke- 3 pihak sepakat memperjuangkan realisasi pembangunan jalan tembus ke Pemerintah RI tersebut. Wujud dukungan yang diberikan oleh Pemkab Merangin Provinsi Jambi dan kabupaten Merangin Sumatera Selatan, dengan mempersiapkan dokumen yang dibutuhkan sebagai syarat penerbitan izin dari Kementerian Kehutanan RI.(777)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: