Coffee Zone Bengkulu Live Music Every Saturday Night

Coffee Zone Bengkulu Live Music Every Saturday Night

\"COFFEBENGKULU, BE - Sabtu (26/10) malam lalu, BE menyempatkan berkunjung  ke Coffee Zone Bengkulu.   Ini merupakan kunjungan ke-2 BE ke Kafe Internet ini setelah kurang lebih 1 (satu) bulan sejak kunjungan pertama.   Banyak hal yang telah berubah di Kedai Kopi ini, mulai dari halaman parkir yang bertambah luas, letak serta bahan tempat duduk yang semakin ciamik dan berkelas menunjukan bahwa sang pemilik tempat ini memiliki selera seni di tambah lagi deretan lukisan dan foto-foto menghiasi tembok yang di susun sedemikian rupa hingga begitu elok untuk dinikmati mata siapa saja yang memandang. Sesuai dengan namanya, Coffee Zone tentu saja memiliki minuman olahan kopi dan tidak tanggung-tanggung olahan kopi Nusantara mulai dari Kopi Aceh Gayo, Sumatera Mandheling, Java Estate, Bali Kintamani, Flores Bajawa, Toraja Kalosi hingga Papua Wamena dengan metode seduh unik dari berbagai negara dapat anda rasakan. selain minuman hangat/panas, Minuman dingin seperti Creamy Cookies, Chocco Frappe, Caramel Bluster, Choccocino ikut melengkapi Menu Spesial kafe ini. Selain menyediakan minuman Coffee Zone Juga menyediakan juga makanan tak kalah enak dan nikmat  seperti Hamburger, French Fries, Roti Prata, Tofu Crispy, Potato Wedges, Pancake Ice Cream hingga Pisang dan Roti Bakar siap disajikan. \"Untuk harga tiap menunya masih sama seperti dulu kok, nggak mahal, pokok nya standard lah,\" jelas Laili berpromosi Live Music Sesuatu yang juga baru ditawarkan setiap Sabtu malam adalah gelaran \"Live Music\". Jadi sembari menikmati makanan dan minuman, para pengunjung dapat terhibur oleh penampilan band yang digawangi 3 (tiga) anak muda ini. lagu- lagu Top Hits dari dalam maupun luar-negeri akan di bawakan Band ini setiap Sabtu malam dan para Pengunjung dapat Request lagu bahkan ikut bernyanyi bersama mereka. \"Coffee Zone sekarang memiliki Area khusus bagi perokok, pengunjung yang tidak merokok dapat lebih nyaman berlama-lama di sini,\" terang Laili Farida pemilik Coffee Zone saat BE menanyakan tanda dilarang merokok yang menggantung di salah satu tembok Kafe. Penasaran dengan Menu dan Layanan Kafe ini, ajak teman, saudara atau keluarga anda untuk datang dan buktikan sendiri Di Coffee Zone Bengkulu Jl Kapuas Raya Lingkar Barat (di depan KPU Provinsi) 081279230049. (cik10)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: