Hari Ini, 10 Finalis Presentasikan Karya Pin WTP

Hari Ini, 10 Finalis Presentasikan Karya Pin WTP

\"\"BENGKULU, BE - Hari ini sebanyak 10 finalis Pin WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) yang karyanya berhasil terpilih sebagai Pin terbaik melakukan persentasi dihadapan dewan juri. Finalis diharuskan menjelaskan makna dari logo Pin WTP yang ia buat secara rinci. Persentasi sendiri berlangsung di Graha Pena Bengkulu Ekspress lantai 3. \'\'Ya kita dari panitia besok (hari ini-red) menjadwalkan pelaksanaan persentasi bagi 10 finalis Sayembara Logo Pin WTP,\'\' ujar Ade Kurnia, selaku Ketua Panitia Sayembara, kemarin. Ade menjelaskan, kepada finalis diberikan waktu 10 menit untuk menjelaskan arti logo yang ia buat. Berikutnya dilakukan sesi tanya jawab oleh dewan juri. Persentasi ini gunanya untuk memperkuat logo yang dihasilkan finalis. Mulai dari sisi  bentuk logo, bentuk garis dan warna yang digunakan untuk mempercantik logo. Setiap finalis tentu memiliki pandangan masing-masing terhadap logo yang ia buat. Dari persentasi inilah, dewan juri memilih pemenang sayembara Pin WTP ini. Dari 10 karya nanti hanya 4 karya terbaik saja yang ditetapkan sebagai pemenang. //Presentasi Ide Kreatif Tuntas Di sisi lain, kemarin 12 finalis Lomba Penulisan Ide Kreatif dan Inovatif Spektakuler telah melakukan presentasi dihadapan dewan juri. Mereka menjelaskan mengenai ide nya untuk program pembangunan yang terbaik diterapkan di Bengkulu. Jadwal presentasi dan dewan juri dalam presentasi kali ini sama seperti pada presentasi tahap pertama  Senin (5/11) lalu. Enam finalis presentasi dipagi hari dan 6 lagi persentasi disiang hari. Dengan begitu semua finalis 24 orang tuntas melaksanakan presentasi. Dari presentasi yang telah dilaksanakan itu, dewan juri bakal memilih 4 finalis terbaik sebagai pemenang. //Diumumkan Serentak Pemenang Lomba Penulisan Ide Kreatif dan Sayembara Logo Pin WTP tersebut bakal diumumkan Hari Senin, tanggal 12 November mendatang. Jumlah pemenangnya masing-masing 4 orang. \'\'Pada tanggal 12 November nanti kita baru menegumumkan 4 pemenang saja. Sementara peringkat mereka belum kita umumkan. Nama pemenang sebagai juara yang sudah dirangking kita umumkan saat malam puncak penganugrahan peringatan HUT Provinsi ke-44 tanggal 18 November mendatang,\'\' tandas Ade Kurnia.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: