Timsel: Sjobirin Hasan Pimpin PDAM Kota Bengkulu

Timsel: Sjobirin Hasan Pimpin PDAM Kota Bengkulu

BENGKULU, BE - Setalah dilaksanakan seleksi oleh Tim Seleksi beberapa waktu lalu, akhirnya Direktur PDAM Tirta Dharma Kota Bengkulu yang baru ditetapkan. Pengumuman direktur baru PDAM ini langsung oleh salah satu tim seleksi yaitu Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Bengkulu, Yuwono setelah pelaksanaan Salat Zuhur berjamaah di Masjid Agung At Taqwa, kemarin (16/10). \"Setelah kita dari tim seleksi mengadakan rapat, maka ditentukan yang menjadi direktur PDAM adalah H Sjobirin Hasan SE MBA,\" kata Yuwono. Menurut Yuwono, sebelum menetapkan Sjobirin sebagai Dirut PDAM terpilih, mereka yang tergabung dalam tim seleksi terlebih dahulu melakukan dua kali rapat yaitu pada tanggal 8 Oktober lalu dan sebelum Salat Zuhur kemarin. Dari hasil dua kali rapat tersebut, sama-sama memilih Sjobirin sebagai Dirut PDAM. Lebih lanjut Yowono menjelaskan, bahwa dari ketiga calon Dirut yang telah melewati proses psikotes, yaitu Samsu Bahari ST MM, H Sjobirin Hasan SE MBA dan RG Guntur Alam SPd MKom. Semuanya memenuhi kriteria dan pengalaman yang cukup untuk meminpin PDAM Kota Bengkulu. Seperti Sjobirin yang berasal dari Jawa Timur, pernah memimpin PDAM Bangkalan selama 5 tahun sedangkan Samsu Bahari ST MM telah bekerja di PDAM selama 20 tahun dan RG Guntur Alam MKom adalah seorang Ketua DPD REI. \"Masing-masing kandidat mempunyai pengalaman yang mumpuni namun dalam penentuan tersebut tidak hanya berdasarkan pengalaman saja melainkan pada indikator yang lain dan kita akan tentukan yang terbaik sehingga muncul Sjobirin sebagai yang terbaik,\" tambah Yuwono. Dalam kesempatan tersebut Yuwono juga sangat mengapresiasi apa yang dilakukan pemerintah kota karena dalam memilih Direktur PDAM ini tim seleksi tidak pernah mendapat intervensi dari pemerintah kota Bengkulu. Dan Direncanakan pelantikan dirut PDAM yang baru ini akan dilaksanakan pada tanggal 21 Oktober mendatang. Sementara itu Walikota Bengkulu, Helmi Hasan SE dalam sambutannya mengatakan dalam proses seleksi ini pihaknya tidak pernah melakukan intervensi bahkan pengumuman terpilihnya Dirut PDAM yang dilakukan dimasjid kemarin sebagai bentuk transparansi dan tidak adanya keberpihakan pemerintah dalam menentukan dirut PDAM. \"Saya tidak pernah melakukan intervensi, karena saya tidak ingin nanti yang terpilih tidak sesuai dengan yang kita harapkan,\" jelas Helmi. Dengan terpilihnya direktur yang baru ini, walikota berharap agar kedepannya PDAM akana semakin baik dan memberikan pelayanan yang perima akan kebutuhan air bersih masyarakat Bengkulu. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: