Lahan Pembangunan BLK Disiapkan

Lahan Pembangunan BLK Disiapkan

TUBEI, BE – Di tahun 2014 mendatang Kabupaten Lebong akan melakukan pembangunan di tiga lokasi pengadaan tanah tahun 2013. Lokasi pertama akan dibangun Akademi Komunitas Lebong dengan luas tanah 3,5 Ha dengan tujuan agar tersedia perguruan tinggi di Kabupaten Lebong. Lokasi kedua akan dibangun Balai Pelatihan Kerja (BLK) dengan luas tanah 2,5 Ha dengan tujuan agar masyarakat Kabupaten Lebong dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan keterampilan kerja sehingga mendorong masyarakat dapat menciptakan peluang kerja sendiri. Hal tersebut disampaikan Kasubag Pertanahan Bagian Pemerintahan Setdakab Lebong Noris Herpiko SIP kepada wartawan. \"Ketiga lokasi yang akan dibangun universitas, BLK dan perumahan tersebut berada di Desa Suka Kayo Kecamatan Lebong Atas, lahan tersebut seluruhnya diatas 1 hektar,\" kata Noris. Dijelaskan Noris, sekitar 9 Ha lahan akan dibangun perumahan murah bagi PNS, TNI, Polri dan Masyarakat Kabupaten Lebong. Hal ini agar terwujudnya peningkatan kesejahteraan bagi PNS, TNI, Polri dan masyarakat berpenghasilan rendah di Kabupaten Lebong dalam pemenuhan kebutuhan rumah yang layak huni dengan harga terjangkau. Untuk itu, pembangunan tersebut direncanakan akan mulai dilaksanakan pada tahun 2014 dan ditergetkan akan selesai pada 2015 mendatang. Mudah-mudahan dalam pembangunan natinya semua berjalan sesuai dengan rencana. \"Untuk anggaran pembanguan tersebut akan di ajukan dalam APBD 2014, mudah-mudahan dapat disetujui sehingga pembangunan dapat di lakukan, targetnya pada tahun 2015 bangun tersebut sudah dapat dimanfaatkan,\" pungkas Noris.(777)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: