Bendahara Gaji Dinkes Lebong Selamatkan Uang Rp 500 Juta Lebih

Bendahara Gaji Dinkes Lebong Selamatkan Uang Rp 500 Juta Lebih

\"\"Kegigihan Nova Friska mempertahankan tas berisi uang gaji seluruh PNS di jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Lebong patut mendapatkan apresiasi.  Apalagi akibat yang terjadi dari kegigihannya tersebut, saat ini satu buah peluru bersarang  tertancap di tulang pinggulnya.   Peluru itu ditembakkan sang perampok saat usahanya merampas tas yang berada di tangan Friska mendapatkan perlawanan yang gigih dari korban. Berapa sebenarnya isi tas tersebut?  Berdasarkan data yang BE online dapatkan, diperkirakan tas tersebut menyimpan uang sebesar Rp 500 juta lebih.  Pasalnya cukup banyak PNS yang bergantung nasibnya pada gaji yang dibawa oleh Friska tersebut.  Dana tersebut selain untuk PNS di jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Lebong,  gaji tersebut juga akan dibayarkan kepada para dokter dan bidan yang bertugas di Puskesmas dalam Kabupaten Lebong. Saat ini Kabupaten Lebong memiliki 14 puskesmas yakni Puskesmas Muara Aman, Taba Atas, Suka Raja, Kota Baru Limaupit,  Pelabuhan Talang Leak, Tes, Kota Donok, Rimbo Pengadang, Tapus, Suka Datang, Padang Bano, Ketenong dan Semelako.  Salah satu dokter di Kabupaten Lebong mengucapkan syukur dan berterima kasih Friska mampu mempertahankan tas berisi uang gaji tersebut.  \'\'Kegigihannya patut kami apresiasi. Disamping, kami juga turut berduka cita atas musibah yang menimpa Friska.  Hal ini saya sampaikan, karena gaji kami sebagai dokter puskesmas sudah berhasil Friska selamatkan.  Semoga Friska dapat cepat sembuh,\'\' ujar dokter wanita yang baru beberapa bulan bertugas di Kabupaten Lebong ini.(**)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: