BPBD Ikuti Diklat Tanggap Darurat

BPBD Ikuti Diklat Tanggap Darurat

TAIS, BE- Sebanyak 4 orang PNS Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Seluma mendapatkan pendidikan pelatihan (Diklat) tanggap darurat selama 2 hari ke depan. \"Kita mengutus beberapa orang saja untuk mendapatkan pelatihan ini, dengan harapan mereka ini bisa untuk lebih terampil dan mendidik rekan-rekan lainnya,\" kata Kepala BPBD Seluma Drs Ahmad Yunus MM melalui Kabid Kedaruratan, Noveri SHut MM. Kegiatan tersebut dilakukan Basarnas ini juga bekerjasama dengan BNPB Provinsi Bengkulu serta Palang Merah Indonesia (PMI) provinsi. Mereka ini juga menjadi pelatihan tanggap bencana terhadap seluruh Kabupaten Kota seprovinsi Bengkulu. Ditambahkan Noveri, kegiatan ini juga diharapkan dapat diimplenmentasikan di setiap kabupaten kota dalam mendidik dan mengajarkan ke Tim reaksi cepat yang telah dibentuk. \"Kegiatan ini diharapkan dapat manfaatnya bagi mereka yang mengikuti, setelah mereka juga dilatih kecepatan dalam sebuah kejadian,\" sampainya. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: